PTP Multipurpose Jambi jadi Operator Bongkar Muat CPO di TUKS Pelita

  • Oleh : Ahmad

Senin, 01/Feb/2021 15:47 WIB
Penandatanganan Kerja sama Penanganan Jasa Bongkar Muat CPO di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) milik CV. Perintis Lintas Talang Duku (Pelita). (foto:huma PTP Multipurpose) Penandatanganan Kerja sama Penanganan Jasa Bongkar Muat CPO di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) milik CV. Perintis Lintas Talang Duku (Pelita). (foto:huma PTP Multipurpose)

JAMBI (BeritaTrans.com) - General Manager PTP Jambi, Anton Hartono, melakukan penandatanganan Kerja sama Penanganan Jasa Bongkar Muat CPO di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) milik CV. Perintis Lintas Talang Duku (Pelita) yang diwakili oleh Subagio sebagai Direktur Utama CV. Pelita.

Dalam kesepakatan kerja sama ini, PTP Multipurpose akan menjadi terminal operator yang melakukan kegiatan bongkar dan muat CPO di TUKS CV. Pelita.

Baca Juga:
Ditjen Hubla Sosialisasikan Aturan Baru Perizinan Tersus dan TUKS

Penandatanganan ini turut dihadiri oleh Direktur Komersial & Pengembangan Usaha PTP Yossianis Marciano beserta jajaran Manajemen PTP Jambi, General Manager IPC cabang Jambi Sandha Trisharjantho beserta jajaran Manajemen IPC Jambi dan Direktur Keuangan Horizon beserta tim dari CV. Pelita.

Baca Juga:
Penertiban TUKS dan Tersus di Sultra Diharap Tingkatkan Jumlah Badan Usaha Pelabuhan

Dalam kesempatan ini, Yossianis Marciano Juga menyempatkan untuk melakukan kunjungan ke KSOP Jambi dan IPC Jambi untuk mempererat komunikasi dengan para stakeholder, serta kunjungan lapangan PTP Jambi untuk meninjau fasilitas serta kegiatan bongkar muat, baik di stockpile, dermaga maupun office. 

Baca Juga:
Digitalisasi, TUKS Bukit Asam di Pelabuhan Tarahan Lampung Gunakan Inaportnet

Dalam agenda ini, Yossianis Marciano juga memberikan arahan kepada para pegawai PTP Jambi mengenai strategi-strategi di tahun 2021.(ahmad)