KM Sampoerna Bawa Rombongan Pemancing dari Jakarta, Tenggelam di Perairan Serang, Satu Orang Tewas

  • Oleh : Bondan

Sabtu, 27/Feb/2021 13:34 WIB
Kapal Motor Sampoerna tenggelam di perairan Pulo Tunda, Kabupaten Serang. Kapal motor ini membawa pemancing dari Jakarta. Foto: Kompas.com Kapal Motor Sampoerna tenggelam di perairan Pulo Tunda, Kabupaten Serang. Kapal motor ini membawa pemancing dari Jakarta. Foto: Kompas.com

SERANG (BeritaTrans.com) - Kapal Motor (KM) Sampoerna yang membawa enam orang pemancing asal Jakarta tenggelam di perairan Pulo Tunda, Desa Wargasara, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten  Serang, Banten.

Satu orang pemancing tewas yaitu Chairul Komarudin (45) warga Kebayoran, Jakarta Pusat. Sedangkan lima orang pemancing dan empat ABK selamat.

Baca Juga:
Kapal LCT Bora V Tenggelam di Sulut Sudah Ditemukan, 10 Orang Selamat, 2 Meninggal dan 6 Masih Hilang

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Serang Nana Sukmana Kusuma mengatakan, kapal yang membawa 10 orang tenggelam disebabkan cuaca buruk pada Sabtu (27/2/2021) pukul 04.00 WIB.

"Kejadian diakibatkan oleh angin puting beliung yang mengakibakan kapal tenggelam, satu orang dinyatakan meninggal dunia," kata Nana dari keterangan yang diterima Kompas.com. Sabtu (27/2/2021).

Baca Juga:
Kapal Kargo di Laut Merah Pakai Kru dari Cina untuk Hindari Serangan Houthi

Dijelaskan Nana, kapal KM Sampoerna berangkat dari dermaga Karangantu, Kota Serang Jum'at (26/2/2021) sekitar pukul 19:00 WIB.

Kapal rencananya menuju perairan Pulo Tunda untuk mencari lokasi memancing. Namun, saat berada di 4 mil sebelah utara perairan Pulo Tunda dihantam cuaca buruk hingga kapal tenggelam.

Baca Juga:
Serangan Rudal Houthi Yaman Hantam Kapal Tanker Bendera Norwegia di Laut Merah

Para korban meninggal dunia dan selamat kemudian di evakuasi menggunakan kapal KM Permata Kana ke dermaga Pelabuhan Karangantu.

"Selanjutnya korban meninggal dunia dibawa ke RSUD Serang, untuk korban yang selamat sedang diminta keterangan," ujar Nana.