Di Tengah Gerimis Malam, Emak-Emak Pulang Naik KRL dan Tiba di Stasiun Tambun

  • Oleh : Redaksi

Selasa, 02/Mar/2021 20:54 WIB


BEKASI (BeritaTrans.com) - Gerimis di Stasiun Tambun, Selasa (2/3/2021) malam.

Dengan derit rem dann lampu menyala di kabin, KRL tiba 15 menit sekali. Penumpang turun. Sebagian di antaranya merupakan emak-emak, yang baru pulang dari tempat kerja.

Baca Juga:
Switch Over di Stasiun Tambun, KRL Cikarang Tambun Terganggu

Karena air langit masih turun, sejumlah penumpang memilih tak terburu-buru ke luar dari stasiun. Menanri hujan reda atau menunggu dijemput.

Baca Juga:
Penumpang KRL Hujan-Hujanan di Peron Stasiun Tambun Tanpa Atap, Takut Terjatuh Juga

Telepon genggam menjadi pilihan melewati waktu. Berkomunikasi entah dengan siapa di seberang sana. Ada pula yang hanya menatap layar hape.

Banyak juga penumpang, yang segera meninggalkan stasiun. Naik ojek pangkalan atau ojol. Tentu saja hatus menerabas hujan.

Baca Juga:
SO Stasiun Tambun Buat Perjalanan KAJJ Terlambat Lebih 1 Jam, KAI Daop Jakarta Sampaikan Maaf

"Saya menunggu orang rumah menjemput. Kalo saya pulang sekarang bakal basah, dan keluar ongkos lagi" ujar Tania, warga Kompleks Papan Mas, Tambun Selatan. (bagas).