Pesawat Jatuh di Sudan, 10 Orang Tewas Termasuk Pilot

  • Oleh : Redaksi

Rabu, 03/Mar/2021 19:18 WIB


DUBAI (BeritaTrans.com) - Pesawat jatuh di Negara Bagian Jonglei, Sudan Selatan, Selasa (2/3/2021) sore, menewaskan 10 orang, termasuk dua pilot.

Gubernur Jonglei Denay Jock Chagor mengatakan, pesawat maskapai lokal South Sudan Supreme Airlines jatuh di bandara. Diketahui nomor penerbangan pesawat itu adalah HK-4274.

Baca Juga:
Viral Ada Pesawat Disebut Jatuh di Jakarta, Ternyata Aerobatik Lagi Latihan

 

"Sangat terkejut dan ngeri mendapatkan kabar kecelakaan pesawat Maskapai South Sudan Supreme Airlines yang terjadi pada 2 Maret 2021 sekitar pukul 17.55 di Lapangan Terbang Pieri," kata Chagor, dikutip dari AFP, Rabu (3/3/2021). 

Baca Juga:
Pesawat yang Ditumpangi Bos Tentara Bayaran Rusia Jatuh Melesat Vertikat ke Tanah, Ini Kronologinya!

Pesawat yang belum disebutkan jenisnya itu dilaporkan jatuh tak lama setelah lepas landas. Belum diketahui penyebab kecelakaan, penyelidikan masih berlangsung. 

(lia/sumber:inews.id)

Baca Juga:
Pesawat Jet Pribadi Jatuh di Jalan Tol Malaysia Tabrak Mobil dan Motor

Tags :