Motor Listrik eROCKIT Nggak Perlu Nyetrum

  • Oleh : Redaksi

Rabu, 03/Mar/2021 19:23 WIB


BEKASI (BeritaTrans.com) - eROCKIT sebuah motor baru kombinasi antara sepeda dan motor listrik.

Dilansir dari Electrek.co, tim eROCKIT menjelaskan bahwa kendaraan ini adalah revolusi dari kendaraan dimana memliki performa seperti sepeda motor bertenaga listrik yang cara penggunaannya semudah sepeda.

Baca Juga:
Dukung Kendaraan Listrik, FIFGROUP Hadir di Pameran Motor Listrik IEMS

Unik memang jika membayangkan hal tersebut, namun jangan meremehkan kemampuannya.

Tim eROCKIT mengklaim dengan beberapa kayuhan saja hasil gabungan motor listrik dan sepeda ini mampu menghasilkan akselerasi yang mencengangkan.

Baca Juga:
Startup Motor Listrik MAKA Motors Raih Pendanaan Awal Rp 563 Miliar dari AC Ventures, East Ventures, dan SV Investment

Selain itu, motor listrik asal Jerman ini juga mampu melaju hingga 80 km/jam.

Tidak mau disamakan dengan kendaraan listrik lain eROCKIT mengaku bahwa sensasi fun to drive dari kendaraan in lah yang membuatnya berbeda dari yang lain.

Baca Juga:
Kemenhub Gelar Electric Vehicle Funday, Sosialisasikan Keuntungan Kendaraan Listrik

Walau menggunakan pedal, namun cara kerja dari motor ini berbeda dengan sepeda konvensional.

Jika pada umumnya mereka menggunakan rantai maka kendaraan ini menggunakan tenaga kayuhan pedal yang mana akan dirubah menjadi daya gerak pada mesin.

Dengan daya baterai 6.6 kWh yang terisi penuh, pihaknya mengaku bahwa kendaraan ini dapat menempuh jarak 120 Km.

Saat ini eROCKIT hanya beredar di Jerman, dan perusahaan yang mengembangkannya sedang menggarap perizinan eksport.