KM Gandha Nusantara 14 Dikerahkan Pelni Khusus Angkut Bantuan Presiden untuk Bencana NTT

  • Oleh : Naomy

Minggu, 11/Apr/2021 00:42 WIB
Ajakan berdonasi pada musibah di NTT Ajakan berdonasi pada musibah di NTT

JAKARTA (BeritaTrans.com) - PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni (Persero) mengerahkan KM Gandha Nusantara 14 untuk mengangkut bantuan kemanusiaan dari Presiden Joko Widodo dan Ibu Darma Pertiwi bagi korban bencana Nusa Tenggara Timur (NTT).

Barang bantuan telah sampai dan diturunkan di Pulau Adonara, NTT Kamis (8/4/2021). 

Baca Juga:
Pelni Tuntaskan Arus Balik Angkutan Mudik Gratis Sepeda Motor 2024

Pjs. Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT Pelni Opik Taupik menyampaikan, pengangkutan bantuan dengan KM Gandha Nusantara 14 merupakan hasil kerja sama Kementerian Perhubungan, Pemerintah Daerah, dan PT Pelni.

"Bantuan diangkut dari Pelabuhan Tanjung Priok menggunakan KRI OWA 354 dan tiba di Loweleba pada Kamis (8/4/2021) pukul 06.00 waktu setempat. Selanjutnya dimuat pada KM Gandha Nusantara 14 untuk diangkut menuju Pulau Adonara," ungkapnya, Sabtu (10/4/2021). 

Baca Juga:
KM. Dobonsolo Kembali Angkut Ribuan Peserta Arus Balik Mudik Gratis Sepeda Motor Dari Semarang ke Jakarta

KM Gandha Nusantara 14 mengangkut 1.800 paket sembako dan dua box masker yang merupakan bantuan dari Presiden. 

Adapun bantuan dari Ibu Darma Pertiwi berupa 74 paket sembako, 100 pcs kasur lipat, 300 pcs kasur palembang, 200 pcs selimut, 250 paket siaga bencana. 

Baca Juga:
Executive General Manager Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Sambut Arus Balik Mudik di Pelabuhan Tanjung Priok

"Rencananya pengangkutan dilakukan secara bertahap," ujarnya.

Sementara itu, Pelni juga menyediakan dua armada kapal penumpang yakni KM Egon dan KM Awu untuk membawa bantuan kemanusiaan ke NTT. 

Kedua kapal tersebut akan berangkat dari Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya menuju Pelabuhan Tenau, Kupang dan Pelabuhan Waingapu. 

"KM Egon direncanakan berangkat menuju Pelabuhan Waingapu, Ahad (11/4/2021) pukul 10.00 WIB. Sementara KM Awu akan diberangkatkan dari Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya pada Senin (12/4/2021) dan dijadwalkan tiba di Pelabuhan Waingapu pada Kamis (15/4/2021) dan tiba di Pelabuhan Kupang pada Jumat (16/4/2021). 

"Melihat tingginya antusiasme masyarakat yang ingin mengirimkan barang bantuan, maka KM Egon yang sedianya diberangkatkan Sabtu, kami longgarkan sehingga diberangkatkan Ahad dengan tidak mengganggu jadwal di pelabuhan selanjutnya," bebernya.

Perusahaan mengajak masyarakat, perusahaan BUMN maupun swasta, serta organisasi kemasyarakatan lainnya untuk dapat memanfaatkan armada kapal Pelni untuk mengirimkan bantuan guna meringankan beban masyarakat di NTT. 

Masyarakat yang ingin mengirimkan bantuan dapat mengirimkan barang bantuannya ke Posko Bantuan Bencana di Kantor Cabang Pelni Surabaya paling lambat tiga jam sebelum KM Egon diberangkatkan pukul 10.00 WIB.

"Masyarakat yang membutuhkan informasi lebih lanjut atas kegiatan pengangkutan bantuan bagi wilayah NTT dengan dua kapal PELNI ini dapat menghubungi Kantor Cabang Pelni Surabaya sebagai pelabuhan keberangkatan," ungkap Taupik. (omy)