Siapkan Format Surat Lamaran CPNS 2021, Perhatikan Rinciannya

  • Oleh : Redaksi

Kamis, 27/Mei/2021 07:37 WIB
Foto:istimewa/antaranews.com Foto:istimewa/antaranews.com

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Pengumuman seleksi calon pegawai negeri sipil atau CPNS 2021 kian dekat. Bagi anda yang berminat mengikuti seleksi sebagai CPNS 2021, ada baiknya menyiapkan surat lamaran. Seperti apa format surat lamaran CPNS 2021?

Surat lamaran CPNS akan diunggah bersama dokumen persyaratan lain saat pendaftaran. Adapun pendaftaran CPNS 2021 dapat dilakukan lewat portal https://sscasn.bkn.go.id/. Selain surat lamaran, calon pendaftar seleksi CPNS juga diwajibkan mengunggah sejumlah dokumen, seperti KTP, KK, dan ijazah.

Baca Juga:
Rincian Formasi CPNS 2023, Total Lowongan untuk Satu Juta Orang

Surat lamaran CPNS memang perlu mendapat perhatian khusus. Pasalnya ada beberapa bagian yang tidak boleh dilewatkan agar surat dianggap sah. Misalnya NIK, posisi yang dilamar, juga materai. Untuk lebih jelasnya, berikut format surat lamaran CPNS 2021.

 

Baca Juga:
Formasi yang Ditinggal CPNS Bakal Digantikan Cadangan Teratas

Yth. Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI

Di –

Baca Juga:
Waduh! 105 CPNS Lolos Seleksi 2021 Mengundurkan Diri

Jakarta

 

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: Ahmad , S.T.

Tempat/Tanggal Lahir: Jakarta, 30 Februari1990

Jenis kelamin: Laki-laki

Pendidikan: Sarjana (Teknik) Universitas Gadjah Mada

Jabatan yang dilamar: Pemeriksa Merek Pertama

Alamat Domisili: Jagakarsa, Jakarta Selatan

 

Dengan ini menyampaikan surat lamaran agar dapat mengikuti Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2017. Sebagai bahan pertimbangan, berikut disampaikan hal-hal sebagai berikut :

 

Unggah Surat lamaran bermaterai Rp. 6000,-. ditujukan Kepada Menteri Hukum dan HAM RI di Jakarta dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam (asli)

Unggah Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau atau Fotokopi Surat Keterangan telah melakukan Rekaman Kependudukan *

Surat Keterangan Domisili ** (asli)

Unggah Ijazah Dokter Spesialis / Dokter / Sarjana *(asli)

Unggah Transkrip Nilai Ijasah Dokter Spesialis / Dokter / Sarjana * (asli)

Unggah Surat Pernyataan dari pelamar bermaterai Rp. 6.000 dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam (asli)

Unggah Pas photo berlatar belakang warna merah ukuran 3 x 4 (asli)

Demikian surat lamaran ini dibuat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah benar. Apabila dikemudian hari ditemukan data yang tidak benar, maka saya menerima keputusan panitia membatalkan keikutsertaan/ kelulusan saya pada seleksi CPNS Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2021. Atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

 

Hormat Saya,

(Ahmad, S.T.)

 

Catatan:

*Dapat dipilih salah satu, sesuai dokumen yang dimiliki

**Diperlukan apabila wilayah domisili tidak sesuai dengan wilayah domisili pada KTP 

Seperti itulah format surat lamaran CPNS 2021. Perhatikan setiap bagian suratnya, mulai dari pembukaan, isi hingga penutup. Karena ini surat resmi maka perlu diperhatikan juga tata bahasanya. (amt/sumber:suara.com) 

Tags :