Mulia! STIP Latih Warga Marunda Keterampilan Listrik

  • Oleh : Redaksi

Jum'at, 28/Mei/2021 22:05 WIB
Sebanyak 15 warga Marunda menjadi peserta pelatihan, yang dgelar Pusat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (P3M) STIP tersebut. Foto: Twitter STIP.. Sebanyak 15 warga Marunda menjadi peserta pelatihan, yang dgelar Pusat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (P3M) STIP tersebut. Foto: Twitter STIP..

JAKARTA (BeritaTrans.com) -  Kepedulian sosial Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) terhadap masyarakat sekitar kampus terus berkelanjutan.

Baca Juga:
STIP Jakarta Buka Puasa Bersama Sekaligus Santuni Anak Yatim

Kepedulian itu amat membantu warga Marunda, Jakarta Utara, yang sebagian di antaranya kesulitan ekonomi menyusul pandemi Covid-19. Tidak hanya menyalurkan sembako, sekolah yang diketuai Amiruddin, ini juga menyelenggarakan berbagai diklat untuk warga.

Paling anyar sekolah di lingkungan Badan Pengembangan SDM Perhubungan Kementerian Perhubungan itu menggelar pelatihan memasang instalasi listrik.

Baca Juga:
Pimpin Wisuda 965 Lulusan STIP Jakarta, Capt. Wisnu: Ayo Cintai Museum Transportasi

Sebanyak 15 warga Marunda menjadi peserta pelatihan, yang dgelar Pusat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (P3M) STIP tersebut.

Pelatihan dibuka oleh Samsuddin,
M.T,M.Mar.E. selaku KBAAK dan didampingi Kepala P3M Asman Ala M.T,  Kamis (27/5/2021).

Baca Juga:
Jelang Ramadhan STIP Jakarta Gelar Tradisi Munggahan dan Silaturahmi

"Pelatihan memasang instalasi listrik ini
bertujuan untuk memberikan ketrampilan
tambahan kepada seluruh Peserta khususnya warga Marunda, sehingga dengan ilmu yang didapat ini, seluruh peserta dapat lebih mandiri dalam meningkatkan kesejahteraan
keluarganya," ujar Samsudin.

(dien/sumber: Twitter STIP).

 

Tags :