Ditjen Perhubungan Udara Dukung PON XX Papua, Bandara Mozes Kilangin Miliki Terminal Baru

  • Oleh : Naomy

Kamis, 17/Jun/2021 08:00 WIB
Bandara Mozes Kilangin Papua Bandara Mozes Kilangin Papua


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Udara dukung penuh penyelenggaraan Pekan Olah Raga Nasional (PON) XX tahun 2021. Rencananya perhelatan besar ini akan digelar di Papua pada Oktober 2021. 

Sebagai bagian dari dukungan tersebut, Ditjen Hubud siapkan terminal baru di Bandara Mozes Kilangin yang lebih besar dari terminal lama.

Baca Juga:
Belum Terjadi Lonjakan Penumpang di Bandara Supadio, Terminal Sei, dan Pelabuhan Ambarawang Kalbar

Dalam instagram @djpu151, disebutkan dengan kapasitas yang lebih besar dan modern ini, diharapkan dapat mendukung kelancaran perhelatan PON XX di Papua.

Di Terminal baru Bandara Mozes Kilangin ini tergolong unik lho. Di dalamnya teedapat berbagai hiasan dan ornamen khas Papua.

Baca Juga:
Meski Dampak Erupsi Gunung Semeru Tak Ganggu Operasional Bandara Sekitar, Ditjen Hubud Tetap Siaga

Fasilitas terminal baru Mozes Kilangin ini di antaranya memiliki dua lantai, luas 21.000 m2. Ruang tunggu seluas 4.608 m2, area parkir yang mampu menampung lebih dari 500 kendaraan.

Kapasitas terminal mencapai 4.000 orang dengan utilitas yang lengkap (mushala, toilet difabel, nursery room).

Baca Juga:
Kemenhub Apresiasi Partisipasi Aktif Industri Penerbangan di Cyber Security in Aviation Conference

Di sana juga tersedia 24 konter chek in termasuk baggage handling system. 1.410 kursi, dua unit elevator dan eskalator. Empat unit conveyor dan dua unit garbarata.

Selain mendukung PON XX Papua, Ditjen Hubud juga berupaya maksimal dalam meningkatkan konektivitas antardaerah guna menjamin logistik, yang tentunya dapat membangkitkan perekonomian. (omy)