Stasiun Manggarai Mulai Ramai Lagi Penumpang KRL

  • Oleh : Redaksi

Kamis, 22/Jul/2021 16:54 WIB
Petugas berjaga melakukan pemeriksaan dokumen perjalanan kepada calon penumpang KRL di Stasiun Manggarai, Kamis (22/7/2021). Petugas berjaga melakukan pemeriksaan dokumen perjalanan kepada calon penumpang KRL di Stasiun Manggarai, Kamis (22/7/2021).

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Diberlakukannya perpanjangan PPKM Darurat, aktivitas di Stasiun Manggarai pada Kamis (22/7/2021) mulai ramai kembali oleh penumpang KRL. 

Sejumlah masyarakat mulai beraktifitas kembali. Hal itu terlihat banyak pengguna KRL yang memenuhi rangkaian di stasiun tersebut. Tampak di jalur masuk dan keluar stasiun terpantau kondusif. 

Baca Juga:
Libur Panjang Paskah, Stasiun Tanah Abang Layani 72 Ribu Lebih Penumpang KRL

Pantauan BeritaTrans.com dan Aksi.id di pintu masuk terlihat banyak penumpang berdatangan untuk naik KRL. Petugas pemeriksaan dokumen perjalanan juga ditambah untuk mengimbangi calon penumpang yang mulai ramai kembali tersebut. 

Beberapa calon penumpang tidak mengetahui adanya pemberlakuan surat dokumen perjalanan bagi yang hendak naik KRL. 

Baca Juga:
KAI Commuter Bagi-bagi Paket Makan Sahur di Stasiun Bogor dan Stasiun Rangkasbitung

Tampak seorang perempuan tanpa Surat Tanda Registrasi Pekerja (STRP) masih menanyakan perihal syarat naik KRL saat ini. 

Baca Juga:
KRL Layani Lebih 11 Juta Penumpang Selama Ramadan, Stasiun Rawa Buaya Ditingkatkan untuk Naik Turun Pengguna Commuter Line Basoetta

Tanpa dokumen perjalanan yang termasuk pekerja esensial atau kritikal, ibu tersebut dilarang masuk stasiun untuk naik KRL. 

Saat ini pemberlakuan STRP masih berlaku bagi penumpang KRL. Pemerintah telah memperpanjang PPKM Darurat hingg 25 Juli 2021. Hal itu juga masih dievaluasi oleh pihak KAI Commuter dengan mengikuti aturan pemerintah atau Pemda. 

Stasiun ini juga masih membuka layanan gratis pemeriksaan Covid-19 swab antigen secara acak untuk penumpang. Hal itu untuk mencegah penyebaran covid-19 kepada penumpang lain dan juga kepada petugas. 

Pola operasi KRL Jabodetek mulai Rabu (21/7/2021) kemarin atau pada hari-hari kerja, menjalankan 839 perjalanan KRL dengan 90 rangkaian kereta. Aturan yang berlaku saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat tetap berlaku.(bagas)