Hore, Naik KRL dari Stasiun Gondangdia Menuju Bogor Sebelum Jam 17.00 Sepi Penumpang

  • Oleh : Naomy

Kamis, 26/Agu/2021 16:52 WIB
Suasana di KRL sore ini Suasana di KRL sore ini

 

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Hore, naik kereta rel listrik (KRL) dari Stasiun Gondangdia menuju Bogor sebelum pukul 17.00 sore ini sepi. 

Baca Juga:
KAI Commuter: Volume Penumpang KRL Meningkat pada Hari Lebaran ke-2

Penumpang sempat disekat tak lebih dari lima menit di area tunggu lantai satu. Selanjutnya dipersilahkan naik ke peron 2.

KRL sudah berangkat dari Stasiun Juanda dan masuk Stasiun Gondangdia kurang dari tiga menit sesudah penumpang di peron 2.

Baca Juga:
Pertamina Bersama KAI Luncurkan Vending Machine UMKM di Stasiun Gondangdia

Dari pantauan BeritaTrans.com, penumpang yang naik tak cukup banyak, penumpang yang sudah berada di KRL rata-rata masih kebagian tempat duduk.

Bahkan yang baru naik di Stasiun Gondangdia pun sebagian masih peroleh tempat duduk. Bangku prioritas cenderung kosong tak bertuan.

Baca Juga:
Hore, Ketibaan KRL 5 Menit Sekali, Bikin Penumpang Pagi ini Tak Berdesakan

Saat tiba di Stasiun Cikini, bangku prioritas di salah satu kereta mulai dihampiri wanita hamil. Penumpang yang sudah kadung duduk tanpa diminta, otomatis memberi tempat duduknya untuk yang berkebutuhan.

Hingga Stasiun Manggarai, penumpang naik belum juga banyak. Mungkin lantaran stasiun ini adalah tempat transit. Ada KRL asal Jatinegara atau Kampung Bandan yang singgah untuk naik dan turunkan penumpang.

Namun ada juga penumpang transit dari Bekasi yang akan naik KRL tujuan akhir Bogor.

Jadi, bila ingin rasakan sepi naik KRL, yuk sebelum jam pulang kerja tiba. (omy)