Awak Bus Sinar Jaya Konsisten Terapkan Protokol Kesehatan

  • Oleh : Taryani

Senin, 20/Sep/2021 11:23 WIB
Armada bus Sinar Jaya tampak keluar halaman rumah makan Taman Selera di Desa Cikawung dekat pintu tol Cikedung, Indramayu, Jawa Barat. (Taryani)       Armada bus Sinar Jaya tampak keluar halaman rumah makan Taman Selera di Desa Cikawung dekat pintu tol Cikedung, Indramayu, Jawa Barat. (Taryani)

INDRAMAYU (BeritaTrans.com) – Perusahaan otobus (P.O) besar seperti Sinar Jaya masih memegang disiplin menerapkan protokol kesehatan  saat membawa penumpang ke tempat tujuan. Hal itu terlihat dari pengaturan tempat duduk yang tidak sepenuhnya diisi para penumpang.

Ada sejumlah tempat duduk penumpang yang sengaja dikosongkan guna memberi jarak aman bagi para penumpang bus Sinar Jaya lainnya.

Bukan hanya penumpang bus jurusan dekat seperti Jakarta – Tegal atau sebaliknya. Tetapi juga pengaturan tempat duduk penumpang di dalam bus Sinar Jaya diberlakukan bagi penumpang bus jurusan sedang seperti Jakarta – Wonosobo.

Pemantauan beritatrans.com dan aksi.id, Senin (20/9/2021) tampak bus-bus Sinar Jaya dengan body yang tampak kinclong atau  bersih dari kotoran apalagi lumpur silih berganti keluar masuk rumah makan Taman Selera.

Pada masa pendemi Covid-19 ini kesibukan di rumah makan Taman Selera sedikit berkurang. Jika dibandingkan dengan kesibukan pada hari - hari sebelum pandemi Covid-19.

Bus-bus Sinar Jaya dari berbagai jurusan itu terlihat keluar masuk rumah makan Taman Selera yang terletak di Desa Cikawung, Kecamatan Terisi yang berdekatan dengan pintu tol Cikedung Kabupaten Indramayu.

Keluar masuknya bus ke rumah makan itu  guna memberikan kesempatan kepada para penumpang untuk beristirahat sambil memenuhi berbagai keperluan. Seperti makan - minum, shalat atau bagi para penumpang yang membutuhkan fasilitas kamar kecil dan kamar mandi.

Rumah Makan Taman Selera merupakan langganan sopir-sopir bus Sinar Jaya dan bus-bus lainnya seperti P.O Laju Prima dan sebagainya.

Rumah makan ini memiliki lahan atau halaman yang lumayan luas sehingga mampu menampung hingga lebih dari 40 bus diparkir dalam waktu bersamaan.

Di RM Taman Selera ini ada beberapa  bangunan rumah makan yang biasa disinggahi  para penumpang sejumlah perusahaan otobus. Para penumpang P.O Sinar Jaya menempati bangunan paling depan. Di sekeliling bangunan itu bisa dipergunakan untuk lahan parkir bus-bus Sinar Jaya.

Sedangkan pada bagian belakang, juga ada beberapa bangunan yang digunakan para penumpang P.O Laju Prima dan sebagainya menurunkan para penumpang untuk beristirahat maupun menikmati hidangan rumah makan.

Sejak dibukanya tol Cipali, bus-bus antar kota antar provinsi (AKAP) seperti Sinar Jaya dan sebagainya tidak melintasi jalan Pantura wilayah Kabupaten Indramayu.

Biasanya bus-bus itu jika dari Jakarta atau Bekasi keluar pintu tol Cikampek belok kiri menelusuri jalan Pantura Subang – Indramayu – Cirebon. Sekarang bus-bus AKAP itu tidak melewati jalan Pantura. Tetapi langsung memanfaatkan tol Cipali.

“Ya sudah jarang bus-bus AKAP seperti Sinar Jaya yang lewat jalan Pantura ini,” ujar Kolil, 43 salah seorang pengemudi ojek di jalan Pantura Indramayu dijumpai beritatrans.com dan aksi.id Senin (20/9/2021). (Taryani)