Bus Putri Candi Pantang Berangkat Sebelum Bersih

  • Oleh : Bondan

Senin, 04/Okt/2021 15:41 WIB
Awak kabin bus Putri Candi tengah membersihkan pada bagian mesin, Senin (4/10/2021). Foto: BeritaTrans.com. Awak kabin bus Putri Candi tengah membersihkan pada bagian mesin, Senin (4/10/2021). Foto: BeritaTrans.com.

BEKASI (BeritaTrans.com) - Sebagian awak kabin bus lintas Sumatera yang berada di Terminal Bekasi, 'pantang berangkat sebelum bersih'.

'Pantang berangkat sebelum bersih' tersebut memang kerap dilakukan seluruh bus lintas Sumatera yang berada di Terminal Bekasi. Seluruh bus lintas itu tak akan berangkat jika seluruh unit armadanya dari berbagai perusahaan otobus (PO) belum bersih. Dan yang hebatnya lagi sebagian bus lintas Sumatera itu dikerjakan semuanya sendiri oleh awak kabin bus itu sendiri.

Baca Juga:
Terminal Bekasi Ramai Dipadati Penumpang Akhir Tahun

Salah satunya seperti awak kabin bus Putri Candi. Saat BeritaTrans.com menemui awak kabin dari bus itu sedang membersihkan bagian dari mesin serta bagasi bus tersebut.

Sunaryo, Pilot bus Putri Candi saat membersihkan mesin bus. Foto: BeritaTrans.com.

Baca Juga:
Ramai Pemudik, Tiket Bus Beberapa PO di Terminal Bekasi Sudah Habis

Ketiga awak kabin bus itu nampak berbagi tugas dalam membersihkan bus yang ditungganginya. Seperti Sunaryo, Pilot utama dari bus Putri Candi terlihat tengah membersihkan mesin utamanya.

"Biasa ini, bersihin mesin bus biar kelihatan bersih. Kedua juga kalau mesin bersih nggak tau kenapa tarikan mesin jadi enteng. Apa kerena sugesti saja atau memang beneran jadi enteng gara-gara ketempelan kotoran. Kedua juga pantang berangkat kalau bus belum bersih. Biar penumpang nyaman pas perjalanan," ucap Sunaryo kepada BeritaTrans.com di Terminal Bekasi, Senin (4/10/2021).

Baca Juga:
Terminal Bekasi Membludak saat Momen Libur Sekolah dan Idul Adha

Setelah mesin bus semuanya telah terlihat bersih, bus itu pun akhirnya dipindah tempatkan kebagian area parkir yang telah kosong dari sebagian bus Sumatera lainnya. Hal ini untuk dipersiapkan untuk pemberangkatan pada sore hari. (Dan)