Sandiaga Uno: Naik Pesawat Bawa Tas Punggung Etikanya Harus Ditenteng

  • Oleh : Redaksi

Sabtu, 04/Des/2021 10:29 WIB
Foto: instagram/@sandiuno/okezone.com. Foto: instagram/@sandiuno/okezone.com.

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mensosialisasikan etika baru sata menaiki pesawat bagi penumpang yang membawa tas punggung atau ransel.

Dalam video yang diunggah ke akun Instagramnya, @sandiuno, Kamis (2/12/2021), awalnya Sandiaga menegur seorang stafnya yang menggendong tas di punggungnya. Sandi mempraktikkan cara tepat membawa tas punggung saat boarding yakni dengan cara dijinjing atau ditenteng agar tidak menyusahkan atau mengganggu penumpang lain.

Baca Juga:
Kemeparekraf dan Qantas Airways Kolaborasi Promosikan Wonderful Indonesia di Sydney

"Mengikuti etika baru. Pak, bapak jangan gitu dong pak. Ini etika baru yang dikirim oleh Dirut Garuda Pak Irfan bahwa semua sekarang kalau naik pesawat backpack (tas punggung) etikanya harus ditenteng," ucap Sandiaga dalam cuplikan video.

Hal itu juga berlaku saat berada di dalam kabin pesawat. Penumpang diimbau agar tetap menenteng tasnya sebelum dimasukkan ke dalam bagasi kabin. Tujuannya agar tas tersebut tidak mengganggu penumpang lain yang sudah duduk di kursi pesawat, terlebih volume ruang lorong kabin yang sangat terbatas.

Baca Juga:
Penerbangan Egypt Air Jakarta - Kairo Mulai April 2024 jadi 3 Kali Seminggu

Selain itu, dengan menenteng tas punggung maka akan memudahkan penumpang untuk memasukkan barang ke bagasi kabin dan duduk di kursi pesawat. (dn/sumber: okezone.com)

Baca Juga:
Dukung Kolaborasi Garuda dan Pokemon, Menparekraf: Hadirkan Pengalaman Terbang Unik