Lion Air Rute Yogyakarta-Pekanbaru Hadir Lagi

  • Oleh : Fahmi

Minggu, 30/Janu/2022 14:29 WIB
Foto:Istimewa Foto:Istimewa

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Lion Air segera membuka kembali (re-operate) rute Yogyakarta yang akan diterbangi dari Bandar Udara Internasional Yogyakarta Kulonprogo (YIA) ke Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, Riau (PKU). 

Penerbangan perdana kembali dijadwalkan pada 9 Februari 2022 dari Yogyakarta ke Pekanbaru dan 10 Februari 2022 dari Pekanbaru ke Yogyakarta dengan frekuensi terbang tujuh kali sepekan (sekali setiap hari). Penerbangan dari Yogyakarta setiap jam 17.15 WIB dan sebaliknya dari Pekanbaru ke Yogyakarta setiap jam 06.00. 

Baca Juga:
Lion Air Layani Rute Lombok - Makassar Mulai 27 Maret

Lion Air juga mempersiapkan uji kesehatan untuk calon penumpang. Tes Antigen seharga Rp 35.000 dan tes PCR Rp 225.000 untuk keberangkatan dari Yogyakarta dan Pekanbaru, 

Lion Air mempersiapkan dan akan mengoperasikan jenis pesawat Boeing 737-800NG yang berkapasitas 189 kelas ekonomi. Seluruh armada Lion Air dilengkapi High Efficiency Particulate Air (HEPA) filter atau penyaringan partikel yang kuat. HEPA filter membantu menjaga kebersihan udara di kabin dan menyaring lebih dari 99,9% jenis virus, kuman, serangga dan bakteri. Udara di dalam kabin pesawat diperbarui setiap 2-3 menit, sehingga lebih segar. Siklus udara dari toilet (lavatory) dan dapur (galley) langsung dialirkan ke luar pesawat. 

Baca Juga:
Pesawat Lion Air Surabaya-Jeddah Berputar-putar di Langit Binjai, Ternyata ini Penyebabnya

Peningkatan kegiatan kebersihan dan sterilisasi pesawat udara Lion Air Group secara berkala dengan metode Aircraft Exterior and Interior Cleaning (AEIC) dijalankan di pusat perawatan pesawat Batam Aero Technic (BAT) dan di berbagai basis bandar udara (base station) di mana pesawat Lion Air Group berada. 

Lion Air Group tetap menerapkan semua ketentuan penerbangan yang berlaku selama masa waspada pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).(fhm)

Baca Juga:
Lion Air Resmi Terbangi Langit Ternate - Jakarta