Diduga Rem Blong, Truk Hantam Dua Mobil di Ungaran

  • Oleh : Taryani

Rabu, 23/Mar/2022 11:27 WIB
Truk penyok pada bagian depan setelah menabrak dua mobil di Ungaran, Kabupaten Semarang. (Foto:AyoSemarang) Truk penyok pada bagian depan setelah menabrak dua mobil di Ungaran, Kabupaten Semarang. (Foto:AyoSemarang)

SEMARANG (BeritaTrans.com) -  Truk diduga mengalami rem blong menghantam dua mobil, Selasa (22/3/2022).

Kecelakaan lalu-lintas itu terjadi di kawasan Alun-alun Ungaran,  Kabupaten Semarang, Jawa Tengah  melibatkan sebuah truk yang menabrak dua mobil.

Baca Juga:
Diduga Rem Blong, Bus Pariwisata Tabrak Tiga Mobil dan Warung di Malang

Tidak ada korban jiwa dalam musibah yang terjadi pada siang hari menjelang shalat Dhuhur itu.

Namun akibat kecelakaan di Ungaran tersebut tiga kendaraan ringsek. Bahkan lalu-lintas  kendaraan juga  sempat macet.

Informasi kecelakaan Ungaran truk tabrak dua  mobil sempat dikabarkan akun Instagram @kejadiansmg.

Kejadiannya Selasa (22/3/2022) siang hari sekitar  pukul 11.20 WIB.

Setelah musibah tabrakan terjadi terlihat bodi depan truk ringsek.

Demikian juga mobil berwarna putih  yang tertabrak truk terlihat ringsek pada bagian belakang. Dan sebuah mobil lainnya mengalami kerusakan.

Belum diketahui secara pasti kronologi kecelakaan di Ungaran tersebut.

Namun dugaan sementara, truk mengalami rem blong sehingga menghajar dua mobil yang berada di depannya.

"Kecelakaan lur, lokasi di depan Mandiri Taspen Ungaran/Alun-alun. Info di lokasi truk ngeblong menabrak 2 mobil, beruntung tidak ada korban jiwa," tulisnya. (tr/Sumber:AyoSemarang)