Balai Pustaka Puji Langkah Sinergi Angkasa Pura II Bantu Masyarakat Melalui TJSL

  • Oleh : Naomy

Rabu, 23/Mar/2022 16:12 WIB
Dirut Balai Pustaka Dirut Balai Pustaka

TANGERANG (BeritaTrans.com) - Balai Pustaka puji langkah sinergi Angkasa Pura II yang menggandeng perusahaannya dalam membantu mencerdaskan  masyarakat luas.

Baca Juga:
Trafik penerbangan di Bandara Angkasa Pura II Naik 5% di Periode Angleb

Direktur Utama Balai Pustaka Achmad Fachrodji menyampaikan bahwa meski BUMN, perusahaannya sempat akan ditutup lantaran tidak ada produksi yang memadai.

Namun pada tahun 2016, dengan dukungan Angkasa Pura II, akhirnya dapat tetap survive. Berbagai macam program dilakukan.

Baca Juga:
Ini 3 Indikator Bikin Angleb di Bandara Angkasa Pura II Sukses

"Di antaranya penyediaan 40 taman dan 19 perpusatakaan keliling, yang disebar di sekitar wilayah kerja Angkasa Pura II," jelas Achmad.

Berkat sinergi dan kolaborasi yang berkelanjutan, hingga saat ini Angkasa Pura II terus dapat membantu sesama melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Baca Juga:
Mantap, Meroket 15 Tangga, Bandara Soekarno-Hatta jadi Peringkat 28 Terbaik Dunia Tahun 2024

"Saya meyakini bahwa kebaikan yang dilakukan akan memberikan keberkahan dan keberuntungan yang berlipat-lipat dan ini yang Angkasa Pura II lakukan dan terus menerus mendapatkan kebaikan," ungkapnya.

Hingga saat ini bersama Balai Pustaka, Angkasa Pura II bekerjasama pengadaan perpustakaan keliling dan taman bacaan.

Target utama adalah di wilayah-wilayah terpencil, terdepan, terluar, dan perbatasan (3TP) di sekitar bandara kelolaan PT Angkasa Pura II, untuk memberikan kemudahan akses bagi anak-anak mendapatkan ilmu pengetahuan dan menambah wawasan. (omy)