Bawa Motor dari Bekasi Ikuti Google Maps, Pemudik Bandung Nyasar di Hutan Purwakarta

  • Oleh : Redaksi

Sabtu, 30/Apr/2022 22:53 WIB
Foto:istimewa/detik.com Foto:istimewa/detik.com

Karawang (BeritaTrans.com) - Kepolisian Karawang mengevakuasi seorang pemudik dari Bandung yang mengikuti arah Google Maps hingga tersesat ke dalam hutan.

Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono mengatakan penyelamatan seorang pemudik yang tersesat hingga ke dalam hutan berawal dari adanya laporan dari pemudik tersebut melalui aplikasi 'Lapor Pak Kapolres'.

Baca Juga:
HK Targetkan Perbaikan Jalan Tol Palindra dan Indraprabu Selesai H-7 Lebaran

"Dari laporan Firman Perdana Putra pada Jum'at (29/4/2022) kemarin malam, ia meminta tolong agar bisa dievakuasi di kawasan hutan Kutatandingan perbatasan Karawang dan Purwakarta," kata Aldi melalui telepon selular, Sabtu (30/4/2022).

Dari laporan itu, pihaknya lalu menindaklanjuti dengan mengirimkan aparat kepolisian sektor (polsek) setempat. "Langsung kami terjunkan petugas dari Polsek sekitar untuk mencari pemudik yang tersesat tersebut," ucapnya.

Baca Juga:
Dibuka Gratis, Ada Aturan Lintasi Jalan Tol Fungsional saat Libur Lebaran

Dari penyisiran yang dilakukan Babinkantibmas Polsek dan Linmas setempat, akhirnya selama 1 jam pemudik itu berhasil ditemukan dengan kondisi selamat.

"Beruntung pemudik itu bisa segera ditemukan, karena saat itu dari keterangan petugas kondisi pemudik tampak kelelahan dan dehidrasi," katanya.

Baca Juga:
DAMRI Kerahkan 250 Bus Khusus Angkutan Lebaran 2024

"Jadi menurut keterangan pemudik yang tersesat itu, dia awalnya mengikuti arah Google Maps untuk tujuan ke Bekasi dari Bandung. Kemudian saat sampai di dalam hutan perbatasan Karawang-Purwakarta motornya mengalami trouble atau masalah hingga ia terjebak di dalam hutan dan tidak ada satu warga pun yang lewat jalan itu," terangnya.

Saat ini pemudik itu sudah kembali melanjutkan perjalanannya setelah pihaknya mengevakuasi pemudik.

"Jadi pemudik itu pada jam setengah delapan pagi tadi sudah kembali melanjutkan perjalanannya dan ia sebelumnya telah dibantu oleh aparat polsek untuk perbaikan kendaraannya yang alami kerusakan," tandasnya.(amt/sumber:detikcom)