Bakertrans Kaji Penerapan Weigh In Motion di UPPKB

  • Oleh : Naomy

Senin, 25/Jul/2022 13:21 WIB
Kepala Bakertrans Sr. Umar Aris di sela diakusi Kepala Bakertrans Sr. Umar Aris di sela diakusi

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Badan Kebijakan Transportasi (Bakertrans) mengkaji penerapan Weigh in Motion (WIM).

Kajian inu dilakukan Pusat Penelitian Transportasi Darat dan Kereta Api bersama Ditjen Perhubungan
Darat, serta perwakilan BPTD Wilayah X dan IX dan para ahli dipimpin Kepala Bakertrans Umar Aris.

Baca Juga:
Baketrans Bareng Komisi V DPR Bahas Kesiapan Angleb 2023

"Teknologi Weight in motion ini dapat mendeteksi berat dan dimensi kendaraan
angkutan barang dalam keadaan bergerak," urai Umar.

Kedepannya, perangkat ini diharapkan bisa menjadi solusi dalam mengawasi operasional kendaraan angkutan barang.

Baca Juga:
Bahas Reformasi Kebijakan Transportasi, Baketrans Gelar Rapat Kerja Perdana

Seperti diketahui, WIM adalah suatu alat timbang kendaraan bermotor dengan metode pengukuran beban kendaraan yang dapat dilakukan ketika kendaraan dalam kondisi bergerak.

Teknologi WIM saat ini telah terpasang di Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor (UPPKB) Balonggandu, UPPKB Losarang serta UPPKB Kulwaru.

Baca Juga:
Kepala Baketrans Beberkan Pentingnya Penegakan Hukum Bidang Pelayaran di FGD Gelaran KSOP Tg. Balai Karimun

Ini juga diterapkan demi menjaga
keselamatan, keamanan, dan kenyamanan sesama para pengguna jalan.

"Penerapan teknologi WIM dalam menunjang operasional UPPKB di seluruh Indonesia," kata dia. (omy)