Sabar ya! Yang Lagi di Tol Cikampek dari Bekasi Arah Jakarta, Arus Padat Nih...

  • Oleh : Fahmi

Rabu, 28/Sep/2022 12:30 WIB
Pantauan dari Bekasi jalan Tol Cikampek arah Jakarta mengalami kepadatan arus lalu lintas pada Rabu (28/9/2022). Pantauan dari Bekasi jalan Tol Cikampek arah Jakarta mengalami kepadatan arus lalu lintas pada Rabu (28/9/2022).

BEKASI (BeritaTrans.com) - Terjadi kepadatan arus kendaraan di lalu lintas ruas tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta pada Rabu (28/9/2022). Sejumlah kendaraan mengalamai perlambatan laju hingga mengular panjang di sejumlah titik di Tol Bekasi.

Pantauan BeritaTrans.com dan Aksi.id dari Bekasi Kota, kendaraan kecil hingga besar tampak mengisi salah atu ruas tol yaitu yang untuk arah Jakarta. Sedangkan pada jalur arah Cikampek tampak lengang.

Baca Juga:
Tol Semarang Macet, Sistem Satu Arah Diterapkan dari KM 428 Sampai Exit Bawen

Kendaraan-kendaraan itu berjalan merayap. Tampak sebagian jalan tampak penuh terlihat dari jembatan atas di daerah Kota Bekasi.

Kemacetan terjadi karena adanya volume kendaraan dan dampak pekerjaan jalan.

Baca Juga:
Jasa Marga Ungkap Alasan Kenaikan Tarif Tol Jakarta-Bandung Jadi Rp 27.000

Dilansir dari akun Twitter resmi @PTJASAMARGA, kepadatan kendaraan tersebut mulai dari Tol Bekasi Timur KM 18 sampai Tol Bekasi Barat KM 14+190 dikarenakan adanya pekerjaan perbaikan jembatan di lajur 1 sebelah kiri dan bahu jalan sebelah kiri. 

Selain itu juga terdapat perbaikan jalan. Bagi pengemudi kendaraan diimbau selalu memperhatikan jarak kendaraan di depannya. Hindari juga mendahului kendaraan di depan melalui bahu jalan. 

Baca Juga:
Tol Cikampek Arah Jakarta Macet, Petugas Evekuasi Kecelakaan

Sebelumnya kemacetan juga terjadi, bahkan BeritaTrans.com dan Aksi.id beberapa hari sebelum ini memantau kepadatan arus lalu lintas juga terjadi pada jalur tol arah Jakarta di Bekasi tersebut. (Fhm)