Tim KPLP Siap Dukung Kesuksesan KTT G20 di Bali

  • Oleh : Naomy

Rabu, 12/Okt/2022 10:45 WIB
Capt. Mugen Sartoto Capt. Mugen Sartoto

 

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Tim patroli Kesatuan Penjagaan Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) siap dukung kesuksesan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang akan digelar di Bali, November 2022.

Baca Juga:
Kebakaran Kapal MV Layar Anggun 8 di Perairan Tanjung Berakit Berhasil Diselamatkan Tim KPLP

"Kami support Direktorat Lalu lintas dan angkutan laut dengan patroli keamanan," ungkap Direktur KPLP Capt. Mugen S Sartoto usai pembukaan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) KPLP di Jakarta, Rabu (12/10/2022).

Untuk mendukungnya, Ditjen Hubla mengoptimalkan armada dari wilayah kerja terdekat dari lokasi acara di Bali.

Baca Juga:
Kemenhub Fasilitasi Mudik Gratis dari Pelabuhan Celukan Bawang ke Kepulauan Raas

Di antaranya armada kapal dari Benoa dan pangkalan PLP Surabaya.

"Ya, kita optimalkan armada yang terdekat untuk efisiensi dan efektivitas," katanya.

Baca Juga:
Ditjen Hubla Gelar Pelatihan Boarding Officer bagi Awak Kapal Patroli

Seperti diketahui, tugas KPLP di antaranya adalah pengawasan untuk menjaga keamanan dan keselamatan pelayaran serta perairan di Tanah Air.

Dukungan pada perhelatan internasional di Bali menunjukkan komitmen KPLP untuk mengutamakan keamanan perairan dan maritim Indonesia. (omy)