Dishub Kota Bekasi Gelar Posko Mudik Gratis Kemenhub di Terminal Kayuringin

  • Oleh : Bondan

Selasa, 14/Mar/2023 15:43 WIB
Masyarakat Kota Bekasi melakukan validasi setelah pemesanan melalui aplikasi MitraDarat. Masyarakat Kota Bekasi melakukan validasi setelah pemesanan melalui aplikasi MitraDarat.

BEKASI (BeritaTrans.com) -- Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi membuka posko pelayanan pendaftaran mudik gratis dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Warga Kota Bekasi beramai-ramai datang ke Terminal Kayuringin. Mereka yang datang untuk melakukan validasi.

Baca Juga:
Animo Masyarakat Tinggi, Ditjen Hubdat Siapkan 722 Bus dan 30 Truk untuk Mudik Gratis Lebaran 2024

Kepala Bidang Angkutan dan Terminal, Ade Rahmat Karyadi mengatakan, warga yang ingin mengikuti program mudik gratis dari Kemenhub bisa memesan melalui aplikasi MitraDarat.

“Untuk pendaftaran dibuka dari 13-14 Maret 2023. Pemesanan sendiri harus melalui aplikasi MitraDarat yang dikeluarkan dari Kementerian Perhubungan. Untuk pemesanan di lokasi melalui aplikasi MitraDarat dengan menggunakan handphone masing-masing juga bisa, nanti diarahkan sama petugas yang berada di lokasi,” ujar Ade melalui pesan singkat Whatsapp, Selasa (14/3/2023).

Baca Juga:
Menhub Pastikan Angkutan Lebaran Berjalan Aman dan Lancar

 Petugas menunjukkan bukti pemesanan masyarakat Kota Bekasi yang telah melakukan validasi di posko mudik gratis Terminal Kayuringin.

Bagi masyarakat Kota Bekasi yang telah melakukan pemesanan secara online melalui aplikasi MitraDarat dan mendapatkan bukti QR. Kemudian pemesan datang langsung ke posko Mudik Gratis di Terminal Kayuringin dengan menunjukkan bukti QR. Setelah masyarakat melakukan validasi mendapatkan bukti pemesanan untuk keberangkatan mudik gratis bersama Kemenhub. (Dan)

Baca Juga:
Menhub Dorong Pembangunan Berkonsep TOD untuk Akses Transportasi Massal di Jabodetabek