TransJakarta Targetkan Perjalanan Tembus 35 Menit ke Sejumlah Rute

  • Oleh : Dirham

Selasa, 16/Mei/2023 13:51 WIB
Sebuah Bus TransJakarta melintas di jalur Busway Jalan Sudirman, Jakarta, Selasa (31/1/2023). Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan pihaknya masih melakukan evaluasi terhadap pemanfaatan tarif integrasi yang sekarang sudah dijalankan. Sebuah Bus TransJakarta melintas di jalur Busway Jalan Sudirman, Jakarta, Selasa (31/1/2023). Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan pihaknya masih melakukan evaluasi terhadap pemanfaatan tarif integrasi yang sekarang sudah dijalankan.

JAKARTA (BeitaTrans.com) - PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) bakal mencoba mempersingkat layanan bus Transjakarta dari satu titik ke titik lainnya di Ibu Kota bisa tercapai dalam waktu 35 menit.

Direktur Operasi dan Keselamatan PT TransJakarta Daud Joseph menyebut contohnya layanan bus transjakarta dari rute Ragunan atau Fatmawati menuju Kuningan atau dari Cililitan atau sekitarnya menuju Kuningan yang nanti bisa ditempuh dalam waktu 35 menit.

"Kami akan coba untuk memecahkan rekor 35 menit dari beberapa titik di wilayah Jakarta," kata Joseph kepada wartawan, dikutip Selasa (16/5/2023).

Joseph menyampaikan target ini diupayakan juga dapat diterapkan di wilayah padat, semisal dari Penjaringan atau dari Jalan Daan Mogot menuju Monas. Lalu, semisal dari Grogol yang akan ditargetkan dapat ditembus ke Semanggi dalam kurun waktu yang sama.

"Satu lagi daerah yang padat, Grogol, akan kami tembuskan ke Semanggi dengan jaminan waktu tertentu," ucapnya.

Realisasikan Harapan Masyarakat

Menurut dia, 35 menit dijadikan target karena banyaknya masyarakat yang berharap dapat mencapai lokasi tertentu menggunakan transportasi umum dalam kurun waktu kurang dari satu jam. Sebab, kata dia masyarakat sudah menghabiskan waktu paling tidak 25 menit menuju halte untuk mengakses Transjakarta.

"Jadi, dari situ, harusnya secara psikologis orang keluar dari rumah sampai ke tempat kerja itu tidak lebih dari satu jam," kata Joseph. (ds/sumber Liputan6.com)