KAI Services Ajak Pelanggan Kuliner Kereta Berbagi Qurban Lewat Transaksi Non Tunai

  • Oleh : Redaksi

Rabu, 14/Mei/2025 12:19 WIB
Petugas KAI Services melayani penumpang di Restaurant On Train. (Ilustrasi) Petugas KAI Services melayani penumpang di Restaurant On Train. (Ilustrasi)

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, KAI Services menggelar program donasi bertajuk Berbagi Keberkahan Idul Adha Bersama Kuliner Kereta yang berlangsung dari 10 Mei hingga 4 Juni 2025.

Program ini mengajak pelanggan untuk berdonasi Rp100 dari setiap transaksi non tunai di layanan Kuliner Kereta. Hasil pengumpulan dana akan digunakan untuk membeli hewan qurban yang disembelih pada 6 Juni 2025 di Distrik Tegal.

Vice President Corporate Secretary KAI Services, Rachman Firhan, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan mempererat keterlibatan pelanggan dengan layanan Restaurant On Train, sekaligus menjadi bentuk kepedulian sosial dalam semangat Idul Adha.

“Kami ingin mengajak pelanggan untuk berbagi keberkahan dalam momen Idul Adha 2025 sebagai wujud kebersamaan kami dengan pelanggan,” ujar Firhan, Rabu (14/5/2025).

Dijelaskan, dalam program ini, pelanggan yang melakukan transaksi non tunai seperti menggunakan QRIS atau e-wallet (GoPay, OVO, Dana, LinkAja, ShopeePay, dan lainnya) secara otomatis menyumbang Rp100 per transaksi untuk pembelian hewan qurban. Pelanggan juga akan menerima E-Bill khusus sebagai bukti partisipasi.

Dana donasi yang terkumpul akan diumumkan pada 5 Juni 2025 melalui media sosial Kuliner Kereta serta situs web resmi rmu.id.

Program ini juga merupakan bagian dari komitmen Corporate Social Responsibility (CSR) KAI Services dalam menginspirasi dan memperkuat nilai kebersamaan masyarakat.

Dengan kegiatan ini, KAI Services berharap masyarakat yang membutuhkan, khususnya di wilayah Distrik Tegal, dapat ikut merasakan kebahagiaan Hari Raya Idul Adha.(fhm)

Baca Juga:
KAI Services Gelar Workshop Reska Culture Agent, Bahas Bijak Bersosial Media