Polisi Serang Tebar Helm Gratis ke Pengojek Motor

  • Oleh :

Senin, 18/Jun/2012 10:41 WIB


SERANG (Berita Trans) -- Operasi Simpatik Kalimaya 2012, yang digelar Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Serang, diwarnai pembagian helm gratis kepada puluhan pengendara motor di sekitar gerbang Tol Serang Timur dan Tugu Debus, Kota Serang.Pembagian helm berstandar SNI antara lain kepada tukang ojek itu, Kasatlantas Polres Serang, AKP Heri Sugeng Priyantho, mengemukakan merupakan bagian dari Operasi Simpatik Kalimaya, yang mengedepankan senyum, sapa dan salam, namun tetap tegas dan simpatik.sebelum mendapatkan helm gratis, para pengojek terlebih dahulu diberikan pemahaman tentang pentingnya berlalulintas di jalanan. Di antaranya, mengenali rambu-rambu, wajib memiliki Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Surat Izin Mengemudi (SIM)."Pengojek yang dinyatakan paling tertib, artinya memiliki SIM dan STNK lengkap berhak mendapatkan helm. Ke depan diharapkan kepada seluruh tukang ojek, maupun pengendara lainnya dapat memperhatikan keamanan, ketertiban dan keselamatan lalu lintas," jelasnya. Mengenai tujuan operasi simpatik, dia menjelaskan untuk membangun partnership building polisi dengan masyarakat, meminimalisir terjadinya kemacetan serta menekan tingginya angka kecelakaan lalulintas yang menyebabkan tingkat fatalitas korban jiwa, baik meninggal dunia, luka berat, luka ringan dan kerugian materil yang sangat besar.(hh)