Dia berharap, kegiatan bimtek kali ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kemajuan dan perkembangan kehumasan pada masing-masing UPT di lingkungan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut wilayah Provinsi Sumatera Utara.
Bimtek ini menghadirkan para Hospitable Trainer yang berkompeten untuk dapat berbagi memberikan pengetahuan dan pengalaman mengenai bagaimana cara membangun budaya layanan publik yang prima dan selaras dengan Sevice Value "Hospitable Spirit".
Dia berharap, pelaksanaan Penyusunan ini, dapat menjadikan Ditjen Hubla lebih tertata lagi organisasinya dengan tetap mengedepankan aspek efektifitas dan efisiensi dalam berorganisasi yang tentunya tetap mengutamakan kepentingan masyarakat Indonesia.
“Saya tegaskan bahwa bukanlah hal mudah untuk membentuk karakter yang ideal sebagai Duta Pelayanan Publik pada suatu instansi pemerintah maka alangkah baiknya sebagai modal awal kita dapat memberikan pelayanan publik menjadi lebih baik,” ujarnya.