Protokol Kesehatan di KRL Diperketat, Ini Syarat Naik KRL Terbaru

  • Oleh : Fahmi

Kamis, 22/Jul/2021 20:23 WIB
Suasana KRL saat PPKM Darurat.(Ist) Suasana KRL saat PPKM Darurat.(Ist)

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Kondisi di seluruh stasiun pada hari ini Kamis (22/7/2021) pagi hingga Sore ini terpantau lancar dan tertib. 

Pengguna rutin KRL yang termasuk di sektor esensial dan kritikal juga tertib mentaati protokol kesehat yang berlaku. 

Baca Juga:
KAI Commuter Prediksi 900 Ribu Lebih Penumpang KRL Jabodetabek di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran

Hal itu disampaikan VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba, pada keterangan resminya, Kamis (22/7/2021). 

Pengguna tertib, seperti membawa dokumen syarat perjalanan berupa STRP atau surat keterangan dari pemerintah daerah setempat, atau surat tugas dari pimpinan perusahaan maupun instansi pemerintahan tempatnya bekerja. 

Baca Juga:
Stasiun Integrasi KRL dengan KA Lokal, KAJJ, LRT hingga KA Bandara Terjadi Peningkatan Penumpang, KAI Commuter: Memudahkan Perjalanan Mudik Masyarakat

Pengguna juga patuh enggunakan masker ganda atau menggunakan masker N95, KN95, atau KF94 serta aturan-aturan tambahan lainnya selama masa PPKM Darurat ini.
Pengguna KRL di beberapa stasiun hari ini berkurang sedikit. 

"KAI Commuter mencatat hingga pukul 17.00 WIB, jumlah pengguna KRL Jabodetabek sebanyak 111.599 orang," kata Anne. 

Baca Juga:
Volume Penumpang KRL di Stasiun Integrasi Meningkat Jelang Berakhirnya Libur Lebaran

Dijelaskan, angka tersebut turun 5% dibandingkan waktu yang sama pada Rabu (21/7), kemarin yaitu sebanyak 116.482 pengguna. Sedangkan tren pesebaran waktu pengguan KRL yang tercatat, masih terfokus pada pukul 06.00-08.00 WIB di pagi hari dan 16.00-18.00 WIB di sore hari. 

Untuk mengoptimalkan frekuensi perjalanan KRL sesuai tren pengguna KRL terkini, KAI Commuter juga menambahkan 12 perjalanan KRL setiap hari kerja mulai hari ini dengan total mengoperasikan 851 perjalanan KRL. 

Sedangkan pada hari Sabtu, Ahad dan hari libur KAI Commuter menjalankan 778 perjalanan perjalanan KRL perhari. Pada masa perpanjangan PPKM ini, jam operasional pelayanan perjalanan KRL Jabodetabek tetap mulai pukul 04:00 - 21:00 WIB. 

KAI Commuter juga mengajak para pengguna yang masih beraktivitas dengan KRL untuk mengikuti seluruh protokol kesehatan yang ketat. 

Dikatakan pula untuk hari ini, sebanyak 78 calon pengguna KRL melakukan tes acak, dua diantaranya rekatif dan tidak diizinkan untuk naik KRL. 

Khusus layanan di Stasiun-stasiun wilayah Kabupaten Lebak seperti Stasiun Rangkasbitung, Citeras, Maja, mulai hari ini juga akan kembali beroperasi dengan pembatasan yang telah berjalan sejak 3 Juli lalu, yaitu pada pagi hari pukul 04:00 - 07:30 WIB dan pada sore hari pukul 16:15 - 19:15 WIB. Hal ini sesuai surat dari Bupati Lebak nomor 440/2632-GT/2021 tanggal 20 Juli 2021. 

KAI Commuter juga mengapresiasi para pengguna rutin KRL di luar sektor esensial dan kritikal yang untuk sementara waktu belum dapat menggunakan KRL. (fahmi)