Air Genangi Rel Antara St Pondok Ranji-Kebayoran, KRL Terganggu

  • Oleh : Fahmi

Minggu, 07/Nov/2021 18:32 WIB
KRL. KRL.

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Hujan deras yang mengguyur wilayah DKI Jakarta menyebabkan sejumlah titik tergenang air. Genangan air salah satunya terjadi di antara Stasiun Pondok Ranji-Kebayoran, Jakarta Selatan yang menyebabkan perjalanan KRL terganggu. 

"#InfoLintas Terdapat genangan air dampak hujan lebat antara Stasiun Pondok Ranji-Kebayoran," tulis akun Twitter KAI Commuter @CommuterLine, Ahad (7/11/2021). 

Baca Juga:
Jadwal LRT Jabodebek Sabtu 30 September 2023, Hari Tarakhir Diberlakukan Tarif Flat Rp 5000

KAI Commuter menginformasikan adanya genangan di titik itu pada pukul 15.54 WIB, sore ini. 

Genangan di titik tersebut menyebabkan perjalanan kereta terganggu. 

Baca Juga:
Tertabrak Forklift, Lokomotif KA Jayakarta Angkut 1.036 Penumpang Alami Anjlok di Cikarang

"Untuk perjalanan KA saat ini belum bisa dilalui," katanya. 

Pihak KAI Commuter pun meminta maaf atas ketidaknyamanan tersebut.(fh/sumber:detik)

Baca Juga:
Antrean Pemburu Tiket Kereta Api KAI Expo Mengular Panjang di JCC