Oleh : Bondan
BEKASI (BeritaTrans.com) - Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Metro Bekasi Kota, mensosialisasikan keselamatan berlalu lintas, Kamis (9/12/2021).
Kegiatan sosisalisasi tersebut menyasar ke seluruh pengemudi transportasi konvensional hingga online. Dalam kegiatan itu, Kanit Diyaksa Polres Metro Bekasi Kota, AKP Sri Indira, mengingatkan kepada setiap pengemudi selalu menjaga keselamatan sendiri dan penumpang saat perjalanan.
Baca Juga:
Tinjau Gereja di Malam Natal, Kapolri Pastikan TNI-Polri Beri Rasa Aman Sepanjang Nataru
"Menjelang Nataru ini, kami mensosialisasikan kesalamatan berlalu lintas bagi pengemudi-pengemudi. Baik itu pengemudi transportasi konvensional dan online. Dan juga ke setiap pengurus bus antarkota agar selalu mengimbau ke setiap awak busnya senantiasa memperhatikan keselamatan bersama," kata Kanit Diyaksa Polres Metro Bekasi Kota, AKP Sri Indira kepada BeritaTrans.com melalui whatsapp, Jumat (11/12/2021).
Kanit Diyaksa Polres Metro Bekasi Kota, AKP Sri Indira sosialisasi keselamatan berkendara ke pengemudi ojol. Foto: istimewa.
Baca Juga:
Persiapan Nataru, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Monitoring dan Pengecekan Posko Terpadu
Dirinya bersama anggota Satlantas Polres Metro Bekasi Kota, secara marathon ke lokasi yang berbeda,"Mulai dari Terminal Bekasi, Terminal Kayuringin, pool bus antarkota, sampai pangkalan ojek konvensional dan online. Dan lokasi yang sudah kita datangi kita pasangkan spanduk untuk selalu mengingatkan pengemudi, pentingnya keselamatan berkendara," lanjutnya.
Tambahnya, kegiatan sosialisasi keselamatan berlalu lintas ke para pengemudi menjelang nataru akan terus berlanjut.
Baca Juga:
Siap Amankan Nataru, Polres Kepulauan Seribu Gelar Pasukan Ops Lilin Jaya 2022
"Insya Allah, kegiatan ini akan berlanjut sampai natal dan tahun baru," tutup AKP Sri Indira. (Dan)