Inilah 4 Tempat Wisata Bandung Selatan di Pangalengan Terkeren Januari 2022, Cocok untuk Liburan Keluarga, Ini HTM dan Lokasinya

  • Oleh : Redaksi

Minggu, 23/Janu/2022 02:53 WIB
Foto:istimewa Foto:istimewa

BANDUNG (BeritaTrans.com) - Inilah 4 tempat wisata di Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat yang bisa dikunjungi bulan Januari 2022.

Keempat wisata di Pangalengan ini sangat cocok dikunjungi baik keluarga atau bersama teman-teman apalagi yang belum pernah ke Bandung Selatan.

Baca Juga:
AP II Bersama InJourney Group Kembangkan Pariwisata Banyuwangi

Sepanjang menuju lokasi ke Pangalengan, wisatawan akan dimanjakan dengan pemandangan alam.

Hamparan perkebunan teh serta cuaca pegunungan akan menambah suasana berwisata semakin berkesan.

Baca Juga:
Gedung Lawang Sewu Buka Sampai Malam saat Tahun Baru 2024

Berikut ini 4 tempat wisata terkeren di Bandung Selatan di Pangalengan, Jawa Barat yang bisa dipilih dan dikunjungi akhir pekan ini.

 

Baca Juga:
Wisatawan Bakal Padati Bali Saat Libur Nataru

1. Taman Langit Pangalengan

Taman Langit Pangalengan menjadi salah satu objek wisata alam yang mempunyai keindahan menakjubkan.

Berada di dataran tinggi, Taman Langit Pangalengan menyuguhkan wisata layaknya di negeri awan.

Wisatawan bisa menikmati pemandangan dengan spot sunrise dan sunset.

Hamparan pegunungan Pangalengan dan Garut Selatan bisa dinikmati para pengunjung.

Selain itu wisatawan juga bisa menikmati suasana camping ground di Taman Langit Pangalengan.

Cuaca berkabut biasanya akan bisa dinikmati di Taman Langit Pangalengan pada jam-jam tertentu.

Disarankan bagi pengunjung membawa jaket yang tebal karena cuaca cukup dingin.

Dikenal dengan wisata pemandangan alam 360 derajat, Taman Langit Pangalengan bisa dijadikan pilihan wisata pekan ini.

HTM: Rp10.000 per orang (di luar biaya parkir)

Lokasi: Sukaluyu, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

 

2. Sunrise Point Cukul

Sudah tidak asing lagi jika berwisata ke Pangalengan, pengunjung wajib datang dan menikmati suasana asri di Sunrise Point Cukul.

Menjadi salah satu spot favorit, Sunrise Point Cukul menawarkan pemandangan alam yang luar biasa.

Pengunjung bisa menikmati hamparan pegunungan teh di sekeliling hingga melihat ke arah bawah yang sangat menakjubkan.

Momen yang paling ditunggu adalah saat matahari terbit dan menjadi salah satu foto spot yang paling dicari.

Ada beberapa spot foto yang bisa dipilih untuk menikmati pemandangan alam dan mengabadikan momen indah.

Namun begitu wisatawan diharapkan selalu membawa perlengkapan keamanan pribadi seperti sepatu dan pakaian yang cocok digunakan di daerah pegunungan.

Pengunjung juga bisa membeli makanan kecil di sekitar lokasi Point Cukul Pangalengan.

HTM: Rp10.000 per orang (di luar biaya parkir)

Lokasi: Jl. Cukul, Sukaluyu, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

 

3. Wayang Windu Panenjoan

Jika berwisata ke Pangalengan jangan lupa berkunjung ke Wayang Windu Panenjoan.

Menyuguhkan pemandangan dengan latar belakang kebun teh, wisatawan bisa menikmati pemandangan layaknya di New Zealand atau di Swiss.

Hamparan kebun teh juga bisa dilihat sepanjang mata memandang.

Untuk spot foto favorit, wisatawan biasanya mengambil lokasi jembatan kayu yang membentang di tengah-tengah kebun teh.

Bahkan pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan sunrise dan sunset di Wayang Windu Panenjoan.

Bagi yang ingin menginap, pengunjung bisa camping dan menyewa di Wayang Windu Panenjoan.

HTM: Rp10.000 per orang (di luar biaya parkir)

 

4. Nuansa Riung Gunung

Bagi yang belum pernah singgah ke Nuansa Riung Gunung, ini bisa dijadikan rekomendasi jika ingin berwisata ke Pangalengan.

Nuansa Riung Gunung menyajikan pemandangan dengan hamparan kebun teh dan pegunungan.

Suasana alam dengan udara yang sejuk tentu akan membuat pengunjung lebih fresh.

Salah satu spot foto menarik yang biasa pengunjung cari yaitu jembatan kayu yang membentang di tengah-tengah kebun teh.

Pengunjung bisa berfoto dengan berbagai angle dan sudut di jembatan kayu ini.

Jika sedang beruntung saat cuaca cerah, maka pengunjung akan mendapatkan suasana alam dengan background langit berwarna biru dan awan putih.

Tersedia juga paket camp ground dan out bound bagi yang ingin mencobanya.

HTM: Rp10.000 per orang (di luar biaya parkir)

Lokasi: Kampung Riung Gunung, Desa Pulosari, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Itulah 4 tempat wisata terkeren di Pangalengan, Jawa Barat yang bisa dikunjungi pekan ini.(amt/sumber:destinasbandung.co.id)