Balitbanghub Survei Online Potensi Pergerakan Penumpang Angkutan Laut dan Penyeberangan di Libur Lebaran

  • Oleh : Naomy

Selasa, 22/Mar/2022 08:45 WIB
Survei Balitbanghub jelang libur Lebaran 2021 Survei Balitbanghub jelang libur Lebaran 2021

JAKARTA (BeritaTrans.com) -  Kebijakan Pemerintah terkait dengan perubahan syarat perjalanan bagi yang telah menerima vaksin dosis 2 dan 3, diperkirakan akan terjadi perubahan terhadap pergerakan masyarakat dalam masa libur Lebaran tahun 2022.

Terutama bagi masyarakat yang menggunakan angkutan laut dan penyeberangan. Untuk itu Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan (Balitbanghub) melakukan survei online.

Survei ditujukan untuk mengetahui seberapa besar masyarakat yang akan bepergian atau mudik dengan angkutan laut dan penyeberangan pada libur Lebaran 2022 (1443 H).

Diharapkan masyarakat tetap waspada terhadap Covid-19 dengan mengurangi mobilitas, mematuhi protokol kesehatan (menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun/handsanitizer) serta menghindari kerumunan.

Hasil survei nantinya sebagai bahan masukan untuk kebijakan pengendalian transportasi selama masa Lebaran Tahun 2022 (1443 H).

Partisipasi dalam survei ini sepenuhnya bersifat sukarela, rahasia dan anonim.

Sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi pengisian survei ini, bagi 20 orang akan mendapatkan pulsa senilai Rp50.000, yang terpilih secara acak (Nomor-nomor responden terpilih akan diumumkan di Instagram Badan Litbang Perhubungan @balitbanghub151).

Pengisi survey, mohon kiranya dapat mengisi nomor whatsapp (WA).

Jika ada pertanyaan terkait survei ini, mohon menghubungi kami dengan menggunakan surat elektronik yang dapat dikirimkan ke [email protected]dengan subjek "Survei Potensi Pergerakan Lebaran 2022".

Ayo jangan ketinggalan isi survey dan semoga beruntung memeroleh pulsa telepon. (omy)