Viral, Video Mobil Jatuh dari Atas Hidrolik Saat Cuci Mobil

  • Oleh : Redaksi

Rabu, 06/Apr/2022 09:49 WIB
Foto:istimewa Foto:istimewa

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Beredar di media sosial video mobil terjatuh dari atas hidrolik di salah satu tempat pencucian mobil.

Video tersebut diunggah oleh akun TikTok bernama @iqram19. Dalam rekaman tersebut terlihat sejumlah orang yang berusaha untuk mengeluarkan mobil dengan cara menarik alat hidrolik di tempat pencucian mobil.

Baca Juga:
Kejadian Lagi, Mobil Jatuh Kelontang saat Cuci Hidrolik

Sayangnya, tidak disebutkan kapan dan di mana lokasi peristiwa ini terjadi.

Stephen Setyadi, Marketing Manager AutoGlaze, mengatakan, ada sejumlah risiko jika mencuci mobil dengan hidrolik. Tak sedikit kejadian mobil jatuh karena hidrolik malfungsi.

“Pertama dari segi bisnis, investasi memakai hidrolik memang jauh lebih mahal. Kemudian, banyak juga kejadian, hidroliknya runtuh karena malfungsi. Kalau hal tersebut sudah terjadi maka akan fatal sekali,” ucap Stephen kepada Kompas.com belum lama ini.

Selain berisiko mobil jatuh, mencuci mobil dengan hidrolik juga tidak bisa sembarangan.

Dengan menggunakan hidrolik, pembersihan kolong mobil memang lebih mudah dijangkau karena bagian kolong langsung terlihat. Prosesnya pun biasanya memakai spray gun bertekanan tinggi untuk merontokkan kotoran.

Namun, harus dipahami bahwa tekanan air yang sangat kuat bisa mengganggu sejumlah peranti mobil. Salah satunya yaitu peranti elektronik yang tersembunyi di bagian kolong mobil.

“Mobil itu di bagian bawahnya banyak komponen. Terkadang kalau tekanan air terlalu tinggi bisa mengganggu dari komponen itu. Karena itu, kita juga mesti berhati-hati di bagian kolong mesin,” kata dia.(amt/sumber:kompascom) 

?>
https://svps17huda.com/