Pekan Terakhir Ramadhan, Penumpang di Stasiun Bojong Pagi ini Tak Padat

  • Oleh : Naomy

Senin, 25/Apr/2022 09:21 WIB
Penumpang KRL Penumpang KRL

BOGOR (BeritaTrans.com) - Pekan terakhir di bulan Ramadhan, penumpang di Stasiun Bojong Gede pagi ini cenderung landai alias tak padat.

Bila salah seorang penumpang mengungkapkan, biasanya bila memasuki Senin maka antrean mengular untuk masuk stasiun.

Baca Juga:
KAI Commuter Layani 304 Ribu Lebih Penumpang Pada Jam Sibuk Senin Pagi Ini

"Tapi tadi saya alhamdulillah langsung masuk," ungkapnya kepada BeritaTrans.com, Senin (25/4/2022).

Di area peron tujuan Jakarta tak sesak seperti pagi-pagi sebelumnya. Dia memprediksi mungkin sudah ada yang mulai cuti mudik Lebaran.

Baca Juga:
Hingga Minggu Siang Jumlah Penumpang KRL Capai Lebih 245 Ribu, Senin Besok Diprediksi Capai 900 Ribu Pengguna

Dengan sumringah Bila senang karena dapat duduk saat naik KRL dari Stasun Bojong Gede.

"Saya turun di Stasiun Jayakarta, seneng bisa dapat duduk," katanya.

Baca Juga:
KAI Commuter Prediksi 900 Ribu Penumpang Gunakan KRL pada Senin 18 September 2023

Hingga Depok Baru menurutnya, penumpang KRL rute Bogor-Jakarta juga masih cenderung sepi.

Meski ada saja yang naik namun tak sepadat pekan sebelumnya. (omy)