Anggota TNI Bawa Puluhan Amunisi Diamankan di Bandara Sentani

  • Oleh : Redaksi

Kamis, 09/Jun/2022 17:38 WIB
Ilustrasi Ilustrasi

Jakarta (Beritatrans com) -- Seorang anggota TNI, Prada YW diamankan oleh petugas bandara di pintu keberangkatan Bandara Udara Sentani, Jayapura karena kedapatan membawa amunisi tajam kaliber 5,56 sebanyak 42 butir dan amunisi hampa kaliber 5,56 sebanyak 2 butir.

Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Kav Herman Taryaman menjelaskan peristiwa itu terjadi pada Rabu (8/6) pagi.

"Telah diamankan oknum Prajurit TNI Prada YW personel dari Yonif RK 751/VJS oleh anggota petugas pengamanan bandara karena membawa barang berupa amunisi," kata Herman dalam keterangan tertulis, Kamis (9/6).

Herman menerangkan, setelah diperiksa oleh petugas pengamanan bandara Sentani, ditemukan sejumlah amunisi tajam dan hampa yang dibawa oleh Prada YW.

Ia pun langsung diamankan oleh Provost Yonif RK 751/VJS dan dibawa ke Mayonif RK 751/Vjs untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Herman mengatakan saat ini proses pemeriksaan dilakukan oleh Pomdam XVII/Cenderawasih untuk mengetahui motif dan tujuan membawa munisi. Apabila melanggar ketentuan, kata dia, maka akan diproses sesuai hukum yang berlaku.

"Keterangan awal dari Prada YW bahwa akan menuju Distrik Elelim - Yalimo untuk menghadiri pemakaman orang tuanya yaitu Bapak Kandung yang meninggal dunia di Distrik Elelim - Yalimo," kata Herman.
(ny/Sumber: CNNIndonesia)

Baca Juga:
Bandara Sentani Jayapura Cetak Pergerakan Kargo Tertinggi di Angkasa Pura I