Dukung Syarat Perjalanan Terbaru, DAMRI Hadirkan Layanan Vaksinasi Booster dan Rapid Test Antigen untuk Masyarakat

  • Oleh : Ahmad

Kamis, 21/Jul/2022 17:53 WIB
foto:istimewa/DAMRI foto:istimewa/DAMRI

JAKARTA (BeritaTrans.com) - DAMRI menghadirkan layanan Vaksinasi Booster dan Rapid Test Antigen di Pool DAMRI Kemayoran. Vaksinasi diadakan mulai tanggal 21-22 Juli, sedangkan Rapid Test Antigen diadakan pada 20, 25, dan 26 Juli 2022.

Baca Juga:
Siap Menyambut Mudik Lebaran, DAMRI Pastikan Armada Bersih Untuk Kenyamanan Pelanggan

Corporate Secretary DAMRI Akhmad Zulfikri mengatakan bahwa hadirnya layanan vaksinasi booster dan Rapid Test Antigen ini merupakan salah satu upaya DAMRI membantu pelanggan dalam memenuhi syarat perjalanan menggunakan angkutan darat, di mana pelanggan dengan usia 17 tahun ke atas yang sudah vaksin booster tidak perlu melakukan screening COVID-19. Persyaratan ini mulai berlaku sejak tanggal 17 Juli 2022.

DAMRI akan terus meningkatkan pelayanannya, salah satunya dengan menghadirkan layanan vaksinasi gratis yang berlokasi di Pool DAMRI Kemayoran, Jalan Angkasa Nomor 17, Kemayoran, Jakarta Pusat. “Melalui vaksinasi yang semakin digencarkan, maka akan menurunkan tingkat kekhawatiran masyarakat ketika melakukan perjalanan bersama DAMRI,” tutur Fikri.

Baca Juga:
Perkuat Silahturahmi, DAMRI Gelar Buka Puasa Bersama Wartawan

Vaksinasi booster akan dilaksanakan pada tanggal 21-22 Juli 2022, sedangkan untuk tes Rapid Antigen, pelanggan dapat melakukannnya di tanggal 20, 25, dan 26 Juli 2022. Untuk jadwal vaksinasi booster atau Rapid Test Antigen tersedia pukul 14.00 – 16.00 WIB.

Adapun syarat dan ketentuan umum yang perlu dipenuhi pelanggan untuk mengukuti vaksinasi booster, di antaranya:
1.    Berusia minimal 18 tahun
2.    Melakukan Pendaftaran di Pool DAMRI Kemayoran
3.    Telah menerima vaksin Sinovac/Pfizer dosis satu dan dua
4.    Menujukkan E-KTP
5.    Menujukkan sertifikat vaksinasi sebelumnya yang dapat diakses pada aplikasi PeduliLindungi
6.    Jangka waktu minimal enam bulan setelah vaksinasi pertama dan kedua

Baca Juga:
DAMRI Kerahkan 250 Bus Khusus Angkutan Lebaran 2024

Kemudian khusus untuk Rapid Test Antigen, kuota maksimal per hari sebanyak 100 orang yang terbuka untuk masyarakat umum.

“Layanan vaksinasi booster dan Rapid Test Antigen ini merupakan salah satu wujud sinergi BUMN antara DAMRI dengan Jasa Raharja yang juga bekerja sama dengan Puskesmas Kemayoran,” sambungnya. 

Fikri mengimbau kepada pelanggan dan masyarakat umum untuk memanfaatkan layanan vaksinasi dan Rapid Test Antigen gratis yang DAMRI sediakan. Dengan begitu penyebaran pandemi COVID-19 dapat lebih terkendali sekaligus menjadikan perjalanan bersama DAMRI tetap sehat, aman, dan nyaman.(ahmad)