Hari Kesaktian Pancasila, Pesan Menhan Prabowo: Jaga Persatuan dan Tetap Waspada

  • Oleh : Dirham

Sabtu, 01/Okt/2022 13:28 WIB
Menhan Prabowo Subianto. Menhan Prabowo Subianto.

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto berbicara soal Kesaktian Pancasila yang menjadi dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Prabowo menyebut hadirnya Pancasila menyatukan Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan Prabowo usai upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang digelar di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jaktim hari ini, Sabtu (1/10/2022).

"Kita harus waspada dan selalu yakin bahwa Pancasila ini lah yang mempersatukan bangsa Indonesia dan yang bisa menyelamatkan bangsa Indonesia adalah Pancasila," kata Prabowo.

Prabowo berpesan harus senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan. Prabowo juga meminta masyarakat Indonesia untuk menjaga Pancasila.

"Jadi saya kira ini pesan yang sangat kuat jadi marilah kita bersatu kebersamaan hanya dengan persatuan dan kebersamaan, kita bisa berhasil sebagai negara, ini paling utama. Pancasila kita yakini pemersatu bangsa ideologi dan falsafah bangsa yang operasional yang harus kita jaga ke depan," ujarnya.

Selaras dengan Prabowo, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan hal serupa. Sigit mengatakan meskipun Pancasila sering diuji sejak dulu, tapi masih bisa bertahan sampai sekarang.

"Yang jelas tadi menjadi hari yang bersejarah, berkali-kali pancasila diuji, dan berkali-kali juga Pancasila membuktikan bahwa pancasila tetap bertahan," kata dia.

Kapolri juga meminta semua lapisan masyarakat untuk menjaga Pancasila sebagai dasar negara. Hal tersebut perlu dilakukan untuk menjaga keberagaman bangsa dan mewujudkan Indonesia emas tahun 2045.

"Oleh karena itu tentunya ini adalah kebutuhan kita mempertahankan Pancasila untuk menjaga keberagaman bangsa kita dan satu-satunya kekuatan bagi kita semua adalah manakala keberagaman itu bersatu," kata dia.

"Di atas itu semua Pancasila menjadi dasar buat semuanya, jadi kita pertahankan Pancasila untuk menuju dan mengantar bangsa kita menjadi Indonesia emas 2045," tutupnya. (ds/sumber Detik.com)