Stasiun Bekasi Ramai Penumpang KRL, Masuk dari Selatan juga Utara

  • Oleh : Fahmi

Senin, 28/Nov/2022 10:04 WIB
Penumpang KRL akan memasuki Stasiun Bekasi dari Jalan Perjuangan, Senin (28/11/2022). Penumpang KRL akan memasuki Stasiun Bekasi dari Jalan Perjuangan, Senin (28/11/2022).

BEKASI (BeritaTrans.com) - Penumpang KRL Commuterline saat memasuki Stasiun Bekasi tampak ramai dan mengalir pada Senin (28/11/2022) pagi. Hal itu terlihat pada dua akses masuk baik dari selatan maupun utara stasiun.

Terlihat lebih banyak penumpang masuk stasiun tersebut dari pada yang keluar untuk mengakhiri perjalanan.

Baca Juga:
KAI Commuter Prediksi 900 Ribu Lebih Penumpang KRL Jabodetabek di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran

Pada jalur masuk penumpang diwajibkan menujukan sertifikat vaksin atau melakukan scan QR Aplikasi Peduli lindungi.

Pantauan BeritaTrans.com dan Aksi.id hingga pukul 7.00 penumpang masuk mengalir langsung. Penumpang KRL menunjukannsertifikat vaksin saat hendak memasuki area stasiun yaitu di dekat pintu gerbangnya.

Baca Juga:
Stasiun Integrasi KRL dengan KA Lokal, KAJJ, LRT hingga KA Bandara Terjadi Peningkatan Penumpang, KAI Commuter: Memudahkan Perjalanan Mudik Masyarakat

Petugas terlihat banyak yang berjaga untuk mengatur alur masuk dan keluar penumpang KRL. Penumpang turun juga ramai terlihat akan meninggalkan area stasiun.

Karena ditambahkannya kapasitas penumpang Commuterline KRL dan dibukanya akses baru membuat antrean minim. Penumpang pun dapat merasakan masuk ke peron dengan cepat.

Baca Juga:
KCIC: H+3 Lebaran Masih Ramai, Penumpang Diperkirakan Lebih dari 20 Ribu

Penumpang masuk terus mengalir tanpa penyekatan, sejumlah penumpang lanjut usia, ibu, hamil juga terlihat pada jalur masuk. Penumpang tersebut berjalan melewati tangga hingga selanjutnya melakukan tap tiket dan naik KRL. Alur masuk penumpang tidak henti-hentinya terus mengisi jalur masuk di stasiun. 

Terlihat mulai pukul 6.00, penumpang KRL merupakan pengguna harian atau langganan yang biasa memulai aktivitas dengan angkutan masal, begitu juga penumpang keluar.

Penumpang terlihat pada pintu tap tiket terus masuk mengalir tanpa henti. Penumpang terus berdatangan dari arah selatan atau utara stasiun.

Ketersediaan KRL saat ini di Stasiun Bekasi terus ada tanpa jeda yang lama. KRL ada yang telah memulai perjalanan dari arah Cikarang maupun arah Stasiun Transit Manggarai.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba memgatakan total penumpang commuterline hingga pekan ketiga Bulan November ini sebanyak 12.996.358 orang atau rata-rata sebanyak 684.019 orang perhari. 

"Volume pengguna di weekend ini terjadi kenaikan 2% dari minggu lalu sebanyak 601.685 dari 591.367 pengguna. Sedangkan pada hari kerja rata-rata pengguna sebanyak 724.096 orang per hari," terang VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba dalam keterangan resmi, Ahad (20/11/2022).

Dari data tersebut, dijelaskan Anne bahwa tercatat setiap awal pekan merupakan hari dengan jumlah pengguna commuterline yang paling banyak dibanding hari-hari lainnya. 

KAI Commuter terus mengingatkan pengguna yang akan naik ke dalam commuterline untuk antre dengan tertib, dahulukan pengguna yang akan keluar dan berdiri di peron dengan tidak menghalangi pengguna yang akan keluar dari dalam commuterline. 

"KAI Commuter juga mengimbau untuk tidak memaksakan masuk jika keadaan commuterline sudah padat, selalu memperhatikan celah antara peron dengan Kereta," kata Anne.

Tetap patuhi protokol kesehatan dan selalu ikuti arahan dari petugas di stasiun. Gunakan aplikasi KRL Access untuk mendapatkan info kepadatan di stasiun, posisi Commuterline yang akan dinaiki secara real time, dan jadwal perjalanan Commuterline. (Fhm)