15 Calon Haji Lansia Asal Kediri Pakai Kursi Roda, Bagaimana Saat di Tanah Suci?

  • Oleh : Dirham

Senin, 05/Jun/2023 10:17 WIB
CJH lansia asal Kediri Jatim. CJH lansia asal Kediri Jatim.

KEDIRI (BeritaTrans.com) - Sebanyak 450 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kota/Kabupaten Kediri dan Kota Blitar yang tergabung dalam kloter 32, berangkat dari Aula Muktamar Lirboyo.

Ratusan CJH tersebut berangkat dari Lirboyo Kota Kediri dengan 8 bus menuju Embarkasi Surabaya. Bus berangkat tepat pukul 17.00 WIB.

Rombongan tiba di Embarkasi Surabaya pukul 20.00 WIB. Di sana, CJH akan menjalani pemeriksaan kesehatan kembali.

Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kemenag Kota Kediri Tjitjik Rahmawati, mengatakan ada 15 CJH usia lanjut yang menggunakan kursi roda atau alat bantu jalan.

Karena tidak ada pendamping keluarga, maka jemaah lainnya dari Kota Kediri akan membantu yang bersangkutan selama kegiatan di Tanah Suci.

"Ada sekitar 15 orang calon jemaah haji yang berusia lanjut dan menggunakan alat bantu jalan, seperti kursi roda. Karena tidak ada pendamping di sana (Tanah Suci), maka sesama jemaah haji lah yang saling membantu selama berkegiatan haji," jelas Tjitjik, Minggu (4/6/2023).

Tjitjik juga mengatakan tenaga kesehatan yang ikut dalam kloter 32 terdiri dari 1 dokter dan 2 TKHI paramedis. CJH akan menerima paspor, visa dan menjalani pemeriksaan kesehatan kembali.

"Para jemaah haji Kota Kediri akan bertolak ke Tanah Suci pada Senin (5/6/2023) pukul 21.00 WIB, dan tiba di Tanah Suci pada pukul 02.00 waktu Arab Saudi. Semoga seluruh jemaah haji asal Kediri selalu dalam keadaan sehat dan menjadi haji mabrur," pungkas Tjitjik. (ds/sumber Detik.com)
 

Tags :