Oleh : Naomy
JAKARTA (BeritaTrans.com) - Ayo meriahkan Chinese New Year 2025 bersama InJourney Hospitality sebagai member PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney.
Baca Juga:
InJourney Hospitality Hadirkan Pengalaman Menginap Penuh Kedamaian di Momen Libur Hari Nyepi
Ya, tahuh ini InJourney Hospitality kembali menghadirkan kemeriahan dalam menyambut Chinese New Year sebagai momen yang dinanti masyarakat.
Tidak hanya menjadi momen libur panjang, namun juga momen menikmati kuliner khas dan merayakan tradisi budaya dengan berbagai ornamen dan dekorasi khas Imlek.
Baca Juga:
Selama Libur Nataru, Tingkat Hunian 3 Hotel HIN di Bali Tembus 95%
InJourney Hospitality turut menyemarakkan perayaan Chinese New Year 2025 dengan menghadirkan akomodasi eksklusif dengan beragam promo spesial dan layanan keramahtamahan khas Indonesia terbaik.
Memanjakan pengunjung serta berbagai atraksi seni budaya khas Imlek menyambut Chinese New Year.
Direktur Operasi InJourney Hospitality, Alexander Peter Fritz mengatakan, InJourney Hospitality berkomitmen untuk terus berinovasi menghadirkan pengalaman bermakna dan memberikan added value bagi para tamu, terutama di berbagai momen spesial di antaranya Chinese New Year 2025.
"Berbagai Promo spesial dan atraksi menarik dirancang menciptakan customer experience dan memorable journey yang mendalam memadukan tradisi, budaya, dan keramahtamahan khas Indonesia," ujar Peter, Selasa (28//1/2025).
“Kami berharap berbagai promo spesial dan atraksi di Chinese New Year 2025 ini dapat menjadi magnet atau daya tarik bagi wisatawan lokal maupun wisatawan asing, yang mendukung pertumbuhan sektor pariwisata di Indonesia."
Promo spesial Chinese New Year 2025 memberikan kesempatan kepada para tamu untuk menikmati penawaran spesial diantaranya The Meru Sanur dan Bali Beach Hotel, The Heritage Collection yang menghadirkan promo spesial “Fortune Stay” dengan benefit complimentary breakfast untuk 1 anak dibawah 12 tahun.
Akses kids club tidak terbatas dan photoshoot dengan budaya Bali selama 30 menit dengan minimum menginap 2 malam pada periode booking dan 29 Januari 2025-12 Februari 2025.
Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati atraksi spesial Barong Go Around yang menjadi simbol perayaan Chinese New Year.
Truntum Kuta Bali, juga menghadirkan “Long Weekend Getaway“ Paket Menginap 3 Hari 2 Malam Deluxe Room senilai IDR 3.000.000 net/paket dan Grand Deluxe Room senilai IDR 3.200.000 net/paket dengan benefit yang didapat yaitu Daily Buffet Breakfast untuk 2 orang, 1 kali Dinner di Warung Senggol untuk 2 orang, 1 kali 60 menit Balinese Massage untuk 2 orang, Late check-out hingga pukul 14.00 wita.
Selain itu, Truntum Padang juga menghadirkan paket “Hoki Staycation“ senilai Rp 775.000/kamar/malam dengan periode 27 Januari-2 Februari 2025.
Sedangkan Khas Parapat menawarkan Paket Lunar New Year senilai Rp.1.060.000/kamar/malam dengan benefit breakfast dan Lunch untuk 2 pax.
Berbagai Promo spesial lainnya juga dapat ditemukan di berbagai hotel InJourney Hospitality yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk di region Sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Kalimantan dan Sulawesi.
InJourney Hospitality juga menghadirkan atmosfer Imlek yang khas dan pengalaman bersantap Imlek (Chinese New Year Buffet Dinner) yang istimewa di berbagai hotel yang dikelolanya.
"Di antaranya Lunar Brunch di Arunika Restaurant, The Meru Sanur dan Roso Family Dinner & Golden River di Roso Restaurant, Bali Beach Hotel, The Heritage Collection yang menghadirkan serangkaian hidangan lezat khas Imlek, dengan menu spesial dan berbagai hidangan lezat yang menggugah selera," urai Peter.
Warung Senggol Truntum Kuta Bali menghadirkan menu-menu khas Imlek, dan Merumatta Senggigi Lombok yang menawarkan Lunar Mew Year senilai Rp228.000/orang dengan diiringi chinese live music serta berbagai promo menarik di hotel yang dikelola InJourney Hospitality lainnya.
Selain itu, The Meru Sanur juga menawarkan experience wellness di Svasana Spa yaitu paket “Affluence Blessing” dengan harga spesial discount hingga 15% pada periode booking 29 Januari-12 February 2025 yang menghadirkan pengalaman wellness berkesan di momen spesial Chinese New Year 2025.
"Jangan lewatkan kesempatan langka untuk merayakan Chinese New Year 2025 dengan penuh kebahagiaan di hotel-hotel InJourney Hospitality," pungkasnya. (omy)