Bawa 955 Penumpang, Kapal Pesiar Star Voyager dari Singapura Kembali Bersandar di Pelabuhan Tanjung Priok

  • Oleh : Ahmad

Rabu, 09/Apr/2025 11:08 WIB
Kapal Pesiar Star Voyager sandar di Pelabuhan Tanjung Priok. Foto istimewa/Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Kapal Pesiar Star Voyager sandar di Pelabuhan Tanjung Priok. Foto istimewa/Pelindo Regional 2 Tanjung Priok

JAKARTA (BeritaTrans.com) –  Kapal Pesiar Star Voyager kembali bersandar di Terminal Penumpang Nusantara Pura Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Kapal pesiar tersebut tiba dengan membawa 955 penumpang, termasuk 638 penumpang transit, setelah berangkat dari Singapura pada 3 April 2025.

Baca Juga:
Kolaborasi Pemangku Kepentingan Pelabuhan, Kunci Kondusifitas Pelabuhan Tanjung Priok

Star Voyager merupakan kapal pesiar yang menjadikan Pelabuhan Tanjung Priok sebagai Homeport, di mana kapal ini melakukan keberangkatan pertama dari Jakarta pada 29 Maret 2025. Tanjung Priok menjadi titik awal dan tujuan dari rute perjalanan kapal pesiar tersebut, yang memberikan kemudahan bagi wisatawan untuk mengakses pelabuhan utama ini.

Kapal pesiar ini sandar pada Selasa (8/4/2025) pukul 07.00 WIB dan rencananya akan kembali berangkat pada pukul 21.00 WIB di hari yang sama.

Baca Juga:
INSA Buka Suara Soal Kemacetan di Priok: Tidak Boleh Saling Menyalahkan, Mari Dukung untuk Perbaikan

Sementara itu untuk mengantisipasi kepadatan penumpang yang turun, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Tanjung Priok telah menyiapkan berbagai langkah cepat. Tiga pintu debarkasi dan pemeriksaan X-Ray dibuka untuk memastikan proses keluar penumpang berjalan dengan lancar, nyaman, dan aman. Hal ini juga mempermudah pengawasan oleh petugas terkait seperti Bea Cukai dan Imigrasi.

Pelabuhan Tanjung Priok terus berupaya meningkatkan pelayanan dan fasilitas untuk mendukung keberlanjutan operasional kapal pesiar internasional ini, dengan harapan dapat memperkuat posisi Pelabuhan Tanjung Priok sebagai salah satu pelabuhan utama untuk industri pariwisata laut.

Baca Juga:
Pelindo Jelaskan Soal Kemacetan Panjang di Tanjung Priok, Ini Penyebabnya

Kapal pesiar Star Voyager direncanakan akan kembali datang ke Pelabuhan Tanjung Priok pada tanggal 13 April 2025, untuk melanjutkan perjalanan berikutnya.(ahmad)