Halal Logistic & Cold Storage Kewalahan Layani Permintaan Jasa Pendingin Komoditas

  • Oleh :

Rabu, 07/Feb/2018 00:47 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Halal Logistic & Cold Storage (HLC) Pelabuhan Tanjung Priok yang dikelola PT Multi Terminal Indonesia (MTI) sudah kewalahan melayani permintaan jasa pendingin komoditas.General Manager (GM) HLC Sucahyo, Selasa (6/2/2018) mengatakan kendati baru berusia setahun, 19 chamber (ruang pendingin) dengan kapasitas 1.500 ton selalu terisi penuh (100%).Komiditas yang paling banyak menggunakan jasa pendingin HLC antara lain buah buahan dan sayuran. Sedang komiditas yang memerlukan sertifikat halal seperti daging hanya sewaktu waktu seperti menjelang Lebaran Idul Fitri, kata Sucahyo. Untuk memenuhi permintaan jasa pedingin cukup tinggi, tambahnya, dalam tahun ini juga segera dibangun lagi 4 chamber (ruang pendingin ) berkapasitas 230 ton.Dia mengatakan prospek bisnis ruang pendingin saat ini masih cukup menjanjikan. Ini terpantau dari cukup tingginya permintaan jasa di bidang tersebut.Saat ini, pihaknya tengah membangun kerjasama dengan PT Perikanan Nusantara (Perinus) yang akan memanfaatkan jasa HLC untuk melakukan ekspor ikan.Pada tahun 2019 direncanakan akan membangun Halal Trading Jakarta yang akan memfasilitasi tempat bertemu antara penjual dan pembeli komoditas yang menggunakan jasa HLC, tambahnya.Dengan alasan tertentu Sucahyo tidak bersedia menyebut berapa pendapatan mau pun laba dari bisnis yang pimpinnya. Dia hanya mengatakan cukup untuk membiayai seluruh kegiatan HLC. (wilam)

Tags :