Truk Muatan Pisang Terguling di Fly Over Pelabuhan Merak

  • Oleh : Fahmi

Senin, 25/Janu/2021 10:41 WIB
Truk Mitsubishi Canter dengan nomor polisi BE 8732 CQ terguling di Fly Over Pelabuhan Merak, Minggu (24/1/2021). Foto : Istimewa Truk Mitsubishi Canter dengan nomor polisi BE 8732 CQ terguling di Fly Over Pelabuhan Merak, Minggu (24/1/2021). Foto : Istimewa

CILEGON (BeritaTrans.com) - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jembatan Layang atau Fly Over Pelabuhan Merak, Ahad (24/1/2021) sekitar pukul 11.30 WIB. Akibat kecelakaan tersebut muatan pisang yang ada di bak truk berhamburan di sekitar jembatan tersebut. 

Informasi yang dihimpun, truk Mitsubsihi Canter dengan nomor polisi (nopol) BE 8732 CQ melaju dari Dermaga V Pelabuhan Merak hendak menuju Jakarta. Saat itu, truk yang berasal dari Lampung tersebut baru turun dari Kapal Motor Penumpamg (KMP) Joys. Sesaat akan keluar area pelabuhan, tepatnya di Fly Over Pelabuhan Merak truk secara tiba-tiba terguling ke sebelah kanan. 

Baca Juga:
Kecelakaan Truk Fuso Rem Blong Tewaskan 6 Orang di Simalungun

Belum diketahui secara pasti penyebab kecelakaan, namun di sekitar lokasi tampak jalan sedikit bergelombang. Muatan pisang seketika berhamburan di fly over. Beruntung, dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa. Namun, lalu lintas di sekitar lokasi sempat terganggu beberapa saat lantaran truk dan muatan pisang menutup sebagian badan jalan.  

Diketahui, truk nahas tersebut dikemudikan oleh Ardian Indar Wahyudi (22) warga Tulang Bawang, Lampung. Sementara, muatan pisang diangkut oleh truk lainnya menuju ke Jakarta. 

Baca Juga:
Tabrak Pembatas, Truk Terguling hingga Keluar Jalan Tol Tangerang-Merak

Kasatlantas Polres Cilegon AKP Sidik Hadi Suwito mengatakan, kecelakaan truk tersebut tidak sampai mengakibatkan korban jiwa. Pengemudi hanya mengalami sedikit luka. Truk pun sudah berhasil dievakuasi beberapa jam kemudian. 

“Belum bisa dipastikan penyebab kecelakaan tersebut. Kita masih mendalami dan mengeumpulkan keterangan saksi,” kata Sidik kepada awak media. (fhm/sumber:bantenraya)

Baca Juga:
Truk Terguling di Tol, Babi yang Diangkut Pada Berhamburan