Diserbu Warga, Serbuan Vaksinasi TNI AU di Bandara Halim Perdanakusuma Lewati Ekspektasi: 2.200 Orang Divaksin!

  • Oleh : Redaksi

Kamis, 15/Jul/2021 18:44 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Serbuan Vaksinasi TNI AU di Bandara Halim Perdanaksuma ternyata melebihi ekspektasi.

Data, yang didapat BeritaTrans.com dan Aksi.id dari PT Angkasa Pura II Cabang Bandara Halim Perdanakusuma, Kamis, 15 Juli 2021, memperlihatkan 2.200 orang divaksinasi. Padahal targetnya hanya 2.000 orang.

Baca Juga:
Jelang Angkutan Lebaran, Dilakukan Perawatan Landas Pacu Bandara Halim

Gelaran vaksinasi massal itu sebelumnya ditinjau Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dengan didampingi antara lain Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin.

Baca Juga:
Periode 11 - 15 November 2022, 3 Bandara Angkasa Pura II Layani 29 Penerbangan Kenegaraan Terkait KTT G20

Fadjar Prasetyo, mengatakan kegiatan serbuan vaksinasi yang dilaksanakan TNI AU di merupakan arahan langsung dari Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, dalam rangka mendukung pemerintah, menuju target satu juta warga yang melaksanakan vaksin setiap harinya.

Adapun peserta vaksinasi adalah stakeholders bandara, warga masyarakat sekitar Bandar Udara Halim Perdanakusuma, keluarga besar TNI AU yang belum melaksanakan vaksinasi, dan remaja usia 12 sampai dengan 17 tahun.

"Program ini tidak berhenti pada hari ini, kita terus akan mengevaluasi, apabila diperlukan, kita siap melaksanakan serbuan vaskinasi, " ujarnya. (Awe).

Baca Juga:
Presiden resmikan renovasi fasilitas Lanud/Bandara Halim Perdanakusuma