Truk Rajai Jalanan Tol Bekasi Timur: Hindari Lewat Bahu Jalan Demi Keselamatan!

  • Oleh : Bondan

Senin, 17/Janu/2022 08:08 WIB
Kendaraan di ruas Tol Bekasi Timur, Senin (27/1/2022). Foto: BeritaTrans.com. Kendaraan di ruas Tol Bekasi Timur, Senin (27/1/2022). Foto: BeritaTrans.com.

BEKASI (BeritaTrans.com) - Trafik Tol Bekasi Timur pada Senin (17/1/2022) cenderung ramai lancar kendaraan yang melintas.

BeritaTrans.com melihat melalui fly over di Jalan HM Joyomartono, Bekasi Timur, sejumlah kendaraan tampak memacu kendaraannya dengan cukup kencang di kedua arah.

Baca Juga:
Gegara Ada Kecelakaan, Arus Kendaraan Sempat Tersendat di Tol Bekasi Timur KM 15

Hanya saja, kendaraan yang akan menuju Tambun, setelah melewati Tol Bekasi Timur tampak memperlambat laju kendaraannya. Dari kejauhan mulai terlihat kepadatan kendaraan. Namun, kepadatan kendaraan tersebut tidak sampai menimbulkan kemacetan.

Tol Bekasi Timur pun didominasi kendaraan besar seperti truk dan bus antarkota. Disamping itu, masih banyak truk Over Dimension Over Load (ODOL) yang berseliweran.

Baca Juga:
Tol Bekasi Timur Arah Jakarta Macet Pol

Selain itu, masih ada juga kendaraan-kendaraan pribadi yang melewati bahu jalan untuk mendahului kendaraan di depannya maupun menghindari dari kepadatan kendaraan.

Bagi pengendara diimbau agar tak melewati bahu jalan saat ingin mendahului kendaraan di depannya. Karena dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain. (Dan)

Baca Juga:
Kendaraan Tersendat di Tol Bekasi Timur Arah Jakarta, Ada Apa Yah?