Jumat Sore, Bus Antarkota dan Truk Logistik Dominasi Tol Bekasi Timur `Jaga Jarak Aman Yah`

  • Oleh : Bondan

Jum'at, 04/Mar/2022 17:36 WIB
Situasi Tol Bekasi Timur, Jumat (4/3/2022) sore. Foto: BeritaTrans.com. Situasi Tol Bekasi Timur, Jumat (4/3/2022) sore. Foto: BeritaTrans.com.

BEKASI (BeritaTrans.com) -- Aktivitas kendaraan di ruas Tol Bekasi Timur mulai mengalami kepadatan, Rabu (4/3/2022) sore.

Hal tersebut terlihat BeritaTrans.com melalui fly over di Jalan HM Joyomartono, Bekasi Timur. Kepadatan kendaraan mulai terlihat selepas melewati Gerbang Tol Bekasi Timur, baik yang mengarah ke Jakarta maupun Cikampek.

Baca Juga:
Gegara Ada Kecelakaan, Arus Kendaraan Sempat Tersendat di Tol Bekasi Timur KM 15

Selain kendaraan pribadi, Kendaraan besar seperti truk logistik dan bus antarkota juga tampak mendominasi ruas Tol Bekasi Timur di kedua arah. Truk ODOL juga masih terlihat berseliweran di ruas tol ini.

Tidak sampai disitu saja, BeritaTrans.com juga melihat masih ada saja bus antarkota yang menurunkan penumpang di jalan tepatnya di bahu jalan dekat Gerbang Keluar Tol Bekasi Timur. Hal tersebut bisa membahayakan bus tersebut maupun pengendara lain.

Baca Juga:
Tol Bekasi Timur Arah Jakarta Macet Pol

Bagi pengendara baik kendaraan besar atau kecil diimbau agar selalu memperhatikan keselamatan berkendara. Hindari penggunaan handphone saat berkendara, hindari mendahului kendaraan di depan melalui bahu jalan dan bagi angkutan umum seperti bus antarkota hindari menaikan dan menurunkan penumpang di Jalan Tol. (Dan)

Baca Juga:
Kendaraan Tersendat di Tol Bekasi Timur Arah Jakarta, Ada Apa Yah?