Dua Kapal Nelayan Saling Bertabrakan, Tim SAR Selamatkan Tiga ABK Terjebur ke Laut

  • Oleh : Taryani

Sabtu, 12/Mar/2022 08:52 WIB
Tim SAR gabungan melakukan evakuasi terhadap tiga orang ABK yang tercebur ke laut. (Foto:SuaraSumut.id) Tim SAR gabungan melakukan evakuasi terhadap tiga orang ABK yang tercebur ke laut. (Foto:SuaraSumut.id)

SUMATERA UTARA (BeritaTrans.com) -  Tiga orang anak buah kapal (ABK) sempat terkatung-katung di perairan akibat dua kapal nelayan saling bertabrakan di perairan Asahan, Sumatera Utara (Sumut), Kamis (10/3/2022) malam.

Setelah bertabrakan kedua kapal nelayan itu terbalik. Hal ini yang menyebakan tiga orang ABK sempat terkatung-katung di perairan, sebelum akhirnya berhasil diselamatkan Tim SAR.

Humas Basarnas Medan,  Sariman Sitorus mengatakan, tabrakan dua kapal nelayan itu terjadi saat kapal nelayan pergi mencari ikan pada malam hari.

"Sekitar pukul 19.00 WIB, tepatnya di sekitar Lampu Putih Perairan Asahan, Kabupaten Asahan. Kapal nelayan bertabrakan dengan kapal nelayan lainnya," katanya, Jumat (11/3/2022).

Sariman mengatakan, kejadian ini membuat kedua kapal terbalik. Tiga orang ABK dari kedua kapal terjun ke laut.

"Ketiganya bertahan hidup dengan cara berpegangan pada kapal yang terbalik dan salah seorang ABK menghubungi orang tuanya untuk meminta pertolongan," ungkapnya.

Koordinator Pos SAR Tanjung Balai Asahan, Ady Pandawa mengatakan, pihaknya yang mendapat laporan turun ke lokasi guna melakukan tindakan penyelamatan.

"Begitu kita mendapat informasi, tidak butuh lama kita langsung berkoordinasi dengan Nahkoda Kapal KN SAR 248 Sanjaya yang standby di dermaga Panton dan langsung menurunkan personel melakukan pertolongan," katanya.

Identitas ketiga korban yakni Muhammad Yusuf, 30, Agus Erwin, 25, dan Solahuddin, 28 ketiganya warga Asahan.

"Korban dievakuasi menggunakan Sekoci dan dibawa menuju Kapal SAR 248 Sanjaya dan diserahkan kepada pihak keluarga," tandasnya. (tr/Sumber:SuaraSumut.id)