Kendaraan Merayap di Tol Bekasi Timur Arah Jakarta, Ada Apa Yah?

  • Oleh : Bondan

Kamis, 03/Nov/2022 15:54 WIB
Kendaraan merayap di Tol Bekasi Timur, Kamis (3/11/2022). Foto: BeritaTrans.com. Kendaraan merayap di Tol Bekasi Timur, Kamis (3/11/2022). Foto: BeritaTrans.com.

BEKASI (BeritaTrans.com) -- Kendaraan di  Jalan Tol Bekasi Timur arah Jakarta mengalami kepdatan, Kamis (3/11/2022) sore.

Pengamatan BeritaTrans.com melalui flyover di Jalan Pengasinan, Bekasi Timur, kendaraan-kendaraan yang akan mengarah ke Jakarta merayap cukup panjang. Sejumlah kendaraan besar pun mendominasi di Tol Bekasi Timur.

Baca Juga:
HK Targetkan Perbaikan Jalan Tol Palindra dan Indraprabu Selesai H-7 Lebaran

Informasi yang BeritaTrans.com peroleh dari akun twitter resmi @PTJASAMARGA, kepadatan kendaraan yang mengular panjang tersebut diakibatkan adanya pekerjaan perbaikan jalan di lajur 1 sebelah kiri dan bahu luar kiri di KM 14+200.

Sementara, kendaraan yang akan mengarah Cikampek terpantau ramai lancar.

Baca Juga:
Ada Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Ini Titik Lokasi dan Jadwalnya

Bagi pengendara yang melintas diimbau selalu berhati-hati dan tertib antrean saat melewati pekerjaan perbaikan jalan. (Dan)

Baca Juga:
Sambut Arus Mudik Lebaran, Perbaikan Jalan Tol Sumatra Dikebut