H-4 Lebaran, Pemudik Tujuan Sumatera Masih Dominasi di Terminal Bekasi

  • Oleh : Bondan

Selasa, 18/Apr/2023 11:43 WIB
Pemudik tujuan Sumatera masih mendominasi di Terminal Induk Kota Bekasi, Selasa (18/4/2023). Pemudik tujuan Sumatera masih mendominasi di Terminal Induk Kota Bekasi, Selasa (18/4/2023).

BEKASI (BeritaTrans.com) -- Memasuki H-4 lebaran, Terminal Induk Kota Bekasi masih didominasi pemudik tujuan Sumatera, Selasa (18/4/2023).

Pengamatan BeritaTrans.com di lokasi, sejumlah penumpang dengan tujuan Sumatera masih memadati loket-loket penjualan tiket bus Sumatera di Terminal. Tak hanya itu saja, pemudik yang akan melakukan perjalanan ke berbagai wilayah Sumatera terus berdatangan ke Terminal Induk Kota Bekasi.

Baca Juga:
Terminal Bekasi Ramai Dipadati Penumpang Akhir Tahun

“Cenderung ada peningkatan cuma belum signifikan. Sementara yang kita pantau masih seputaran Sumatera yang mendominasi, selebihnya masih landai,” kata Kepala Terminal Induk Kota Bekasi, Hermawan.

Sedangkan untuk pengamanan, lanjut dia mengutarakan terus meningkatkan dengan menyiagakan sejumlah petugas di setiap titik-titik di Terminal Induk Kota Bekasi selama arus mudik lebaran berlangsung.

Baca Juga:
Libur Panjang Idul Adha, Astra Infra Tol Prediksi Arus Kendaraan Meningkat 64 Persen

“Untuk pengamanan sudah kita rencanakan, kita menurunkan sekitar 37 personel yang bergantian dengan pembagian shift. Juga dari Pospol 3 personel yang selalu melakukan patroli untuk mengantisipasi kegiatan angkutan lebaran ini,” pungkasnya. (Dan)

Baca Juga:
Exit Tol Cileunyi Dipadati Kendaraan Pemudik saat Malam Idul Adha