Jelang Harhubnas, UPP Kelas II Soasio Maluku Utara Gelar Kampanye Keselamatan Pelayaran

  • Oleh : Ahmad

Kamis, 14/Sep/2023 19:57 WIB
Wisnu Sentyaki, Kepala Kantor UPP Soasio buka secara langsung kegiatan Kampanye Keselamatan Pelayaran, Foto:istimewa/UPP Soasio Wisnu Sentyaki, Kepala Kantor UPP Soasio buka secara langsung kegiatan Kampanye Keselamatan Pelayaran, Foto:istimewa/UPP Soasio

TIDORE (BeritaTrans.com) - Kantor Unit Penyelenggaraan Pelabuhan (UPP) Kelas II Soasio, Maluku Utara, melaksanakan kampanye keselamatan pelayaran kepada para nelayan. Kampanye berlangsung di Pelabuhan Tidore, Kamis (14/9/2023) dengan mengusung tema 'Melaju untuk Transportasi Maju'. 

Baca Juga:
Bersama Stakeholder dan Masyarakat, KSOP Tegal Meriahkan Perayaan Harhubnas

Kegiatan kampanye tersebut digelar di Kantor UPP Soasio, dengan mengundang 3 (tiga) narasumber yaitu Capt M. Alamin Husin sebagai Kepala Seksi Status Hukum & Sertifikasi Kapal (SHSK) dari KSOP Ternate, Nurdin dan Idris Ismail. 

Baca Juga:
Ini Keseruan Rangkaian Kegiatan Harhubnas KSOP Tanjung Wangi

Capt M. Alamin Husin, saat memaparkan kelaiklautan kapal. 

Narasumber dari Capt M. Alamin Husin memberikan pemaparan dan arahan mengenai kelaiklautan dan keselamatan kapal-kapal pelayaran rakyat yang berjenis HSC (High Speed Craft) atau kapal dengan kecepatan tinggi kategori C. 

Baca Juga:
Menutup Rangkaian Harhubnas 2003, KSOP Banten Gelar Jalan Santai Bersama Stakeholder

Sesuai Peraturan Menteri Perhubungan No PM 12 Tahun 2022, tentang Kelaiklautan Kapal Kecepatan Tinggi Berbendera Indonesia. 

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wisnu Sentyaki sebagai Kepala Kantor UPP Kelas II Soasio, dan dihadiri pengurus koperasi Sadar, ABK dari Pelayaran Rakyat seperti kapal speedboat, nelayan lingkungan pelabuhan dan insan maritim lainnya.(ahmad)