Terseret Kereta Api hingga 100 Meter, Pemotor di Lamongan Tewas

  • Oleh : Fahmi

Senin, 09/Okt/2023 15:19 WIB
Lokasi pemotor asal Gresik ditabrak kereta api (KA) di perlintasan KA Plosowahyu, Senin (9/11/2023). Lokasi pemotor asal Gresik ditabrak kereta api (KA) di perlintasan KA Plosowahyu, Senin (9/11/2023).

LAMONGAN (BeritaTrans.com) - Kecelakaan hari ini terjadi di Desa Ploso Wahyu, Kecamatan Kota Lamongan, Lamongan, Jawa Timur (Jatim), Senin (9/10/2023). Pengendara motor tewas tertabrak kereta api.

Dari kartu identitas yang dibawa, diketahui korban bernama Atrup (50) warga Kebomas, Gresik. Mayat korban ditemukan 100 meter dari pelintasan kereta api.

Baca Juga:
KA Pandalungan Tertabrak Mobil di Pasuruan, KAI Imbau Masyarakat Agar Tingkatkan Disiplin Berlalu Lintas

Sementara, motor korban tergeletak tak jauh dari korban dengan kondisi rusak berat. Tidak ada yang mengetahui pasti terjadinya kecelakaan tersebut.

Dugaan sementara, korban hendak melintas ke Desa Ploso Wahyu dan tertabrak kereta api Argo Bromo Anggrek yang melaju dari arah Jakarta menuju ke Surabaya.

Baca Juga:
Mobil Tertabrak Kereta Api di Boto Klaten, Satu Orang Tewas

"Kejadian tepatnya itu enggak ada yang tahu, cuma diduga pengendara hendak melintas tetapi tertabrak kereta dari barat ke arah Surabaya. Baru ketahuan paginya orang mau ke pasar ada motor," ucap warga Estu Kwindardi, Senin (9/10/2023).

"Ini korban sama motornya terseret sampai 100 meter. Korban tewas di TKP," katanya lagi.

Baca Juga:
Tertabrak Kereta Babaranjang, Warga Oku Tewas

Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) oleh polisi, korban dievakuasi ke RS Muhammadiyah Lamongan sebelum diserahkan ke keluarga. Sementara motor korban dibawa ke pos polisi terdekat.(fhm)